Survei Charta Politika: Elektabilitas Ganjar Rebound, Berpeluang ke Putaran Kedua
jpnn.com, JAKARTA - Hasil survei terbaru Charta Politika mencatat adanya perubahan tingkat elektabilitas dari calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres).
Data yang dihimpun Charta Politika melalui survei yang dilaksanakan pada periode 4-11 Januari 2024 menyimpulkan bahwa elektabilitas Ganjar-Mahfud rebound dan berpotensi lolos ke putaran kedua Pilpres 2024.
Dalam hasil survei tersebut terlihat pergerakan elektabilitas Ganjar-Mahfud yang merangkak naik dari bulan Desember 2023 lalu. Peningkatan elektaibilitas yang dialami Ganjar-Mahfud sebesar 1,5 persen.
Sebelumnya, elektabilitas Ganjar-Mahfud berada di angka 26,5 persen. Sementara untuk bulan Januari 2024, tren elektabilitas Ganjar-Mahfud mengumpulkan angka 28,0 persen.
“Elektabilitas Ganjar-Mahfud mengalami rebound sebesar 1,5 persen dibanding bulan Desember 2023. Kondisi ini membuat pasangan calon nomor urut 03 memiliki peluang untuk bisa masuk ke putaran kedua,” ujar Ketua Peneliti Charta Politika Nahrudin dalam keterangan resminya, Minggu (21/1).
Sementara itu, untuk hasil survei Charta Politika terkait elektabilitas paslon lainnya juga mencatat adanya penaikan dan penyusutan pada bulan Januari 2024.
Dari temuan Charta Politika terlihat bahwa paslon AMIN (Anies-Muhaimin) meraup elektaibilitas sebesar 26,7 persen. Pasangan nomor urut 01 itu merasakan peningkatan dalam selama periode Desember 2023 - Januari 2024.
Sedangkan pasangan Prabowo-Gibran saat ini masih menduduki posisi puncak elektabilitas. Hanya saja, elektabilitas Prabowo-Gibran mengalami penyusutan sebanyak 1,6 persen.
Hasil survei terbaru Charta Politika menunjukkan elektabilitas Ganjar-Mahfud rebound dan berpotensi lolos ke putaran kedua Pilpres 2024
- Jadi Ketum KAGAMA, Basuki Hadimuljono Berkomitmen Lanjutkan Program Ganjar Pranowo
- Kagama Menggelar Munas XIV, Ini Agendanya
- Robinsar-Fajar Paling Tinggi Dipilih Milenial & Gen Z, Berpotensi Menang di Pilkada Cilegon
- Maruarar Sirait Nilai Pemilih Anies & Ganjar juga Yakin kepada Kepemimpinan Prabowo
- Ganjar Kecam Pengerahan Kades Mendukung Paslon di Pilgub Jateng
- Gugatan Ditolak PTUN, Ketua Tim Hukum PDIP Menggaungkan Prabowo Yes, Gibran No