Survei Elektabilitas Cagub DKI: Anies Tenggelam, Grace Natalie Mengejutkan
jpnn.com, JAKARTA - Proses pemberhentian Anies Baswedan sebagai gubernur DKI Jakarta telah dimulai oleh DPRD. Anies Baswedan akan digantikan oleh Pj gubernur yang akan mengisi kekosongan hingga terpilihnya gubernur dan wakil gubernur baru hasil Pilkada 2024.
Sejumlah nama beredar dalam bursa calon gubernur DKI Jakarta yang dilontarkan oleh partai-partai politik. PDIP sebagai pemilik kursi terbanyak di DPRD menjagokan beberapa nama, di antaranya Menteri Sosial Tri Rismaharini.
Temuan survei Nusantara Strategic Network (NSN) menunjukkan elektabilitas Risma dalam setahun cenderung turun, tetapi tetap unggul sebesar 26,3 persen. Wakil gubernur petahana Ahmad Riza Patria dari Gerindra menyusul di posisi kedua dengan elektabilitas 15,3 persen.
Sebelumnya Riza menikmati tren penguatan, tetapi kemudian turun lagi, tipis di atas Anies (14,5 persen). Elektabilitas Anies sendiri terus turun, dengan koreksi paling tajam menjelang lengser dalam sebulan lagi, kini tergeser ke posisi ketiga.
PDIP bersama Partai Solidaritas Indonesia (PSI) menempatkan diri sebagai oposisi terhadap kebijakan Anies-Riza selama lima tahun menjabat.
Mantan ketua umum PSI Grace Natalie masuk dalam bursa cagub DKI Jakarta dengan meraih elektabilitas 5,0 persen.
“Elektabilitas Anies dan Riza Patria mengalami penurunan, sementara Grace Natalie (PSI) masuk dalam bursa calon gubernur DKI Jakarta,” kata Direktur Program NSN Riandi di Jakarta pada Sabtu (24/9).
Menurut Riandi, kenaikan elektabilitas yang pernah diperoleh Riza tidak lepas dari posisinya sebagai “the real Gubernur DKI” selama mendampingi Anies.
Survei Nusantara Strategic Network (NSN) menunjukkan bahwa elektabilitas Anies Baswedan di Jakarta terus menurun, sementara Grace Natalie bikin kejutan
- Pramono Dinilai Sengaja Tak Umbar Dukungan PDIP di Alat Peraga Demi Raup Massa Anies
- Anies Dukung Pramono – Rano Karno, Brando Susanto: Jakarta Jadi Contoh Demokrasi yang Sejuk
- Survei FIXPOLL: Elektabilitas Toha-Rohman Unggul, Lucianty-Syafaruddin Anjlok
- Survei Indikator: Pram-Doel Teratas Teratas, Mendapat Dukungan 42,9 Persen
- Puspoll Indonesia: Sumiatun-Ibnu Salim Unggul di Pilkada Lombok Barat
- Analisis Qodari Soal Pilkada Jakarta 2024, Soroti Sikap Anies Dukung Pram - Rano