Survei Internal Anies-Sandi: Warga Pengin Gubernur Baru

Survei Internal Anies-Sandi: Warga Pengin Gubernur Baru
Sandiaga Uno. Foto: dok jpnn

"Dari internal survei kita sangat menguntungkan, karena isu yang kita usung mendapatkan hati di masyarakat. Bahwa mereka ingin gubernur ke depan, khusus penciptaan lapangan kerja, ekonomi yang lebih baik, adil, tidak memihak, bisa hadir bersama-sama dengan masyarakat. Dan pendidikan, ternyata warga Jakarta menginginkan KJP yang sudah berjalan dilanjutkan," beber Sandi.

Sandi akan terus bekerja keras di masa kampanye yang tersisa. Apa yang telah dilakukannya bersama tim telah berada di jalur yang tepat.

"Jadi survei tersebut menunjukkan bahwa kita sudah berada di track yang tepat, kerja terus sampai 60 hari kedepan. Kita akan gas pol, memang survei dipakai untuk menggalang opini, kalau kita terima dengan baik, itu menjadi feedback dengan baik," tukas dia. (wok/dil/jpnn)


JAKARTA - Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno menyatakan bahwa persaingan konstelasi Pilgub DKI bersaing sangat ketat antara pasangan. 


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News