Survei Klook 91 Persen Wisatawan Indonesia Berencana Berlibur ke Luar Negeri di 2025

Adapun kota destinasi favorit untuk wisatawan yang ingin berwisata ke Jepang adalah Tokyo dan Osaka.
Untuk itu, Klook Travel Station akan memberikan banyak promosi wisata Jepang.
“Termasuk beli 1 gratis 1 untuk Universal Studios Jepang, diskon 50 persen untuk semua destinasi, dan 30 persen untuk tiket Shinkansen sekali jalan,” tuturnya.
Selain itu, wisatawan bisa langsung memilih tempat duduk di Shinkansen dengan pemandangan gunung Fuji atau memiliki opsi tempat duduk dengan penyimpanan bagasi besar.
Wisatawan juga lebih mudah masuk stasiun hanya dengan fitur scan QR code yang langsung diperoleh di aplikasi Klook saat pembelian.
"Berbagai fitur ini merupakan komitmen kami untuk memberikan kemudahan dan kebahagiaan dalam berwisata kepada konsumen kami,” jelas Sarah.
Dia menambahkan dari survei juga ditemukan 4 dari 5 wisatawan memiliki keterbatasan finansial dalam berwisata.
Akan tetapi, sebanyak 62 persen dari wisatawan bersedia untuk menghabiskan setengah dari budget wisata guna mendapatkan pengalaman seperti atraksi dan tur.
Survei Klook Travel Pulse mengungkapkan sebanyak 91 persen wisatawan Indonesia berencana melakukan wisata internasional di 2025.
- Batavia PIK Hadirkan Beragam Hiburan dan Sajian Berbuka Istimewa di Bulan Ramadan
- Seorang Wisatawan asal Bogor Hilang Terseret Ombak di Pantai Carita
- Rayakan Lebih dari Satu Dekade Inovasi, Traveloka Hadirkan Birthday Sale
- BPOLBF Luncurkan 19 Calender of Event 2025 Termasuk Festival Kelimutu, Catat
- Resmi Hadir, PIK Tourism Board Siap Mendukung Pariwisata Indonesia
- Banyak Manfaat, PSN Pantai Utara Tangerang Bisa Mendatangkan 10 Juta Wisatawan Per Tahun