Survei LKPI: Henoch Terbaik di Pilkada Singkawang

Sedangkan untuk tingkat akseptabilitas ujar Khairul, Henoch 28,2 persen, disusul secara berurutan oleh Abdul Muthalib (14,2), Tjhai Chu Mi (7,2), Tambok Pardede (5,4), Sumberanto Tjitra (6,2), Suriandi (4,4), Lo Abidin (4,5), Adhi Karsidi (3.6), Andreas Chang (3.4), Malika (2.9), Ridha Wahyudi (2,6) dan Andi Syarif (3,1) serta tak menjawab (14.3).
Henoch kata Khairul, dinilai sebagai tokoh paling tinggi tingkat akseptabilitasnya oleh publik yaitu 28,2 persen. Calon incumbent Abdul Mutholib hanya diterima oleh masyarakat sebesar (14,2), Sumberanto Tjitra dan Tjhia Chu Mi dan tokoh lainnya (di bawah 8).
“Untuk tingkat elektabilitas, Henoch di posisi pertama yakni 27.3 persen disusul Abdul Muthalib 16.3 persen. Sementara tokoh lainnya hanya meraih persentase di bawah 10 persen,“ katanya.
Dari jawaban masyarakat Singkawang ujarnya, maka Henoch Thomas adalah tokoh yang memiliki tingkat keterpilihan oleh masyarakat Singkawang dengan 27,3 persen. Dua calon lainnya yakni incumbunet Abdul Mutholib (16,3) dan Tjhia Chu Mi (7,5) dan yang belum memilih di kategori ini mencapai 18.3 persen.
Menurutnya, yang menarik dari hasil survei adalah kalender calon Thjia Chu Mi sangat mempengaruhi pilihan masyarakat dan tingkat penerimaan pada Thjia Chu Mi.
"Hal ini disebabkan pada kalendernya ada logo yang membangkitkan trauma masyarakat Singkawang terhadap peristiwa masa lalu," jelasnya.
Sementara dari Abdul Mutholib yang incumbent belum bisa mengungguli Henoch Thomas. "Masyarakat menilai kinerja Pemkot Singkawang lebih baik karena peran dan prestasi Walikota Singkawang bukan kerja wakil walikota sebagai petahana," pungkasnya.(fas/jpnn)
JAKARTA - Menjelang pilkada Kota Singkawang, Kalimantan Barat, Lembaga Kajian Pemilu Indonesia (LKPI) melakukan survei dari 21-30 Juli 2016 lalu.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Irving Siap Cabut Gugatan PSU Pilkada Siak yang Diajukan Wakilnya di Sidang Perdana
- Hari Kartini, Widya Desak Pemulihan Hak Perempuan eks Pemain Sirkus yang Dieksploitasi
- PAN Belum Dukung Gibran, Deddy PDIP: Mungkin Mereka Punya Kader Mendampingi Prabowo
- Komisi III Berikan Ruang eks Pemain Sirkus dengan Pengelola Taman Safari Duduk Bersama
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul MPR Ganti Gibran, Deddy PDIP Semringah
- Muncul Usulan Copot Menteri Terafiliasi Jokowi, Legislator PDIP: Berarti Ada Masalah