Survei LRP: Yusril Mencuat, Khofifah Laku untuk Prabowo dan Ganjar

jpnn.com, JAKARTA - Survei terkini Lembaga Riset Publik (LRP) menyebutkan Yusril Ihza Mahendra menjadi salah satu figur yang direkomendasikan masyarakat untuk mendampingi bakal capres Prabowo Subianto.
Nama Yusril menguat serta masuk empat besar sepekan menjelang tahapan pendaftaran calon presiden dan wakil presiden.
“Yusril mulai mencuat karena dianggap memiliki kualitas personal yang tidak dipunyai nama lain yang digadang-gadang bakal dampingi Prabowo,” kata Direktur LRP Muhamad Yunus dalam pemaparan rilis survei di Hotel Alia Cikini, Jakarta Pusat, Kamis (12/10).
Dia, mengungkapkan Yusril dipilih sebanyak 14,3 persen responden serta menempati urutan ketiga setelah Erick Thohir (18,5%) dan Gibran Rakabuming Raka (17,4%).
Di bawahnya, ada nama Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa dengan raihan angka 10,3 persen.
“Empat nama ini yang saat ini paling banyak dipilih untuk mendampingi Prabowo,” terangnya.
Menurut Yunus, ada tiga keunggulan Yusril yang paling disorot dan menjadi pertimbangan pemilih. Ketiganya mengacu kriteria kualitas, yakni sosok Yusril sebagai ahli dan praktisi hukum tata negara, cendekiawan muslim, dan antiintervensi asing.
"Keunggulan ini dianggap sejalan atau melengkapi capres Prabowo yang dipersepsi tegas dan berani,” tandas Yunus.
Survei LRP dilakukan pada tanggal 24 September-2 Oktober 2023 dengan mewawancarai 1200 responden yang berumur 17 tahun atau lebih atau yang sudah menikah
- Civil Society for Police Watch Beberkan Sejumlah Alasan Dorong Reformasi Polri
- Hasil Survei Terbaru Ungkap Sejumlah Alasan Polri Perlu Reformasi dan Reposisi
- Hasil Survei: Tingkat Kepuasan Publik Atas Polri Masih di Bawah 50 Persen
- LSI: 81,4 Persen Publik Dukung Kejaksaan Banding Vonis Harvey Moeis
- Seskab Teddy Indra Wijaya Pejabat Anyar Terbaik di Mata Publik
- Gusur PDIP, Gerindra Memuncaki Survei Terbaru Indikator