Survei LSI: Airlangga Capres Alternatif Terkuat di Pilpres 2024
Jika melihat peluang Airlangga sebagai capres, ketum Golkar itu memiliki peluang besar menang di Pemilu 2024 sebagai tokoh alternatif capres 2024 di tengah hiruk pikuk di medsos saling serang antara pendukung Ganjar Pranowo dengan Prabowo Subianto maupun Anies Baswedan yang membuat mayoritas masyarakat jenuh.
"Peluang Airlangga jadi capres 2024 sangat besar meskipun harus bersaing dengan tokoh nasional seperti Prabowo, Ganjar, Anies dan lainnya," kata dia.
Bukan hanya itu, Airlangga menjadi sosok yang kuat di tengah masyarakat meskipun dia telah mendapatkan hati kalangan masyarakat sebagai tokoh yang tidak ambisius menjadi presiden.
"Serta tokoh yang sibuk kerja untuk memulihkan perekonomian masyarakat akibat dampak Covid-19," katanya.
Sementara itu, pengamat politik Institute for Digital Democracy (IDD) Yogyakarta Bambang Arianto menilai bahwa hasil survei LSI telah menunjukkan bahwa masyarakat ingin pemimpin yang dapat merubah keadaan ekonomi jauh lebih baik lagi.
Meskipun adanya muncul capres yang dianggap dapat meneruskan kinerja Jokowi di tahun depan, namun elektabilitas mereka belum bisa membuktikan kinerja secara nyata.
Maka saat ini sosok yang tepat dan kuat didukung masyarakat ialah Menko Perekonomian Airlangga Hartarto yang mampu meneruskan pemerintahan Jokowi.
"Survei LSI bukti bahwa masyarakat ingin adanya pemimpin yang mampu melanjutkan pemerintahan Jokowi, meskipun saat ini adanya tokoh Ganjar Pranowo, Prabowo Subianto, dan Anies Baswedan, tetapi Airlangga Hartarto sosok yang tepat untuk menggantikan Jokowi dan menjadi presiden 2024," kata Bambang, Rabu (14/6).
Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto jadi capres alternatif terkuat di Pilpres 2024 berdasarkan survei LSI.
- Peserta Sespimmen Menghadap Jokowi, Pengamat Singgung Dugaan Keterlibatan Polisi Pada Pilpres 2024
- Semangati Hasto, Ganjar Hadir di Pengadilan Tipikor
- Konon, Kader di Tingkat Bawah Meminta Megawati Jadi Ketum PDIP saat Kongres
- Megawati Tonton Teater di GKJ, Menterinya Prabowo Ikut Hadir
- Menteri Prabowo Sebut Jokowi Bos, Ganjar Khawatir Ada Matahari Kembar
- Prabowo Tak Targetkan Angka untuk Tarif Impor Trump, Asalkan Diturunkan