Survei LSP: Kinerja Bidang Hankam Tingkatkan Kepuasan Publik kepada Jokowi-Ma'ruf

jpnn.com, JAKARTA - Survei digelar Lingkaran Suara Publik (LSP) merilis hasil menunjukkan masyarakat Indonesia puas dengan kinerja Pemerintahan Presiden Joko Widodo dan Wapres Ma'ruf Amin pada tahun 2021.
"Secara umum masyarakat merasakan bahwa kinerja pemerintahan Jokowi-Ma'ruf 2021 sangat puas dan puas sebesar 50,4 persen," kata Direktur Eksekutif LSP Indra Nuryadin, di Jakarta, Jumat.
Dia memaparkan, sebanyak 43,3 persen menjawab puas, 7,1 persen sangat puas, 31,7 persen biasa saja, 8,9 persen tidak puas, dan 3,6 persen sangat tidak puas.
Indra menjelaskan tingkat kepuasan masyarakat itu dilihat dari bidang kesehatan terkait penanggulangan pandemi COVID-19, kebebasan beragama, infrastruktur serta pertahanan keamanan.
Namun, kata dia lagi, masyarakat masih merasakan kurang puas di sektor lapangan kerja dan kesejahteraan sosial. Hal itu mengafirmasi bahwa persoalan kebutuhan pokok yang naik dan ketersediaan lapangan kerja yang minim menjadi salah satu penyebab hal tersebut.
Kemudian, LSP juga memotret seperti apa persepsi publik terhadap rencana pemerintah memindahkan ibu kota negara dari Jakarta ke Kalimantan Timur (Kaltim).
Berdasarkan data yang dimbil menunjukkan bahwa 27,7 persen masyarakat setuju dengan rencana pemerintah itu, bahkan 9,5 persen menyatakan sangat setuju.
Lalu yang memilih netral di dalam isu ini ada sebanyak 21,4 persen, yang tidak setuju 23,8 persen serta yang sama sekali tidak setuju ada 10,5 persen.
Survei digelar Lingkaran Suara Publik (LSP) merilis hasil menunjukkan masyarakat Indonesia puas dengan kinerja Pemerintahan Presiden Joko Widodo dan Wapres Ma'ruf Amin pada tahun 2021.
- Hasil Survei Cigmark Tentang Ketua Wantimpres, Setia Darma: Jokowi Cocok dan Layak
- Evaluasi Semester I Pemerintahan Prabowo – Gibran, Panca Pratama: Publik Merasa Puas
- Hasil Survei Rumah Politik Indonesia: Mayoritas Publik Menilai Jokowi Layak Jadi Ketua Wantimpres RI
- Civil Society For Police Watch Merilis Hasil Survei Tentang Urgensi Digitalisasi Kepolisian, Hasilnya?
- Aktivis Muda: Kritikan Konstruktif Perlu untuk Beri Masukan Kepada Pemerintah
- Tanggapi Survei LPI, Pengamat Unhan: Survei Bagian dari Pendidikan Politik