Survei Poltracking Indonesia: Pendukung Anies Baswedan Cenderung Pilih Ridwan Kamil
jpnn.com - JAKARTA - Poltracking Indonesia merilis hasil survei terbaru terkait elektabilitas calon gubernur-calon wakil gubernur DKI Jakarta 2024.
Hasil survei Poltracking Indonesia menyatakan Ridwan Kamil-Suswono menjadi pasangan cagub-cawagub DKI Jakarta yang banyak dipilih pemilih Anies Baswedan di Pilkada Jakarat 2017 dan Pilpres 2024 lalu.
Menurut Direktur Eksekutif Poltracking Indonesia Hanta Yuda, pemilik suara yang merasa puas dengan kinerja Anies Baswedan cenderung melabuhkan pilihan kepada pasangan Ridwan Kamil-Suswono.
Hanta menjelaskan dalam survei itu pihaknya mengukur tingkat kepuasan publik terhadap kinerja Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta selama masa kepemimpinan Anies Baswedan.
Hasilnya, 71,4 persen responden menjawab puas dengan kinerja Anies Baswedan yang berpasangan dengan Sandiaga Uno saat berkontestasi dalam Pilkada Jakarta 2017.
”Jadi, yang puas terhadap Anies Baswedan sebanyak 71,4 persen itu ternyata lebih banyak memilih Ridwan Kamil-Suswono, yakni sebanyak 51,1 persen. Baru disusul Pramono-Anung Rano Karno 38,5 persen,” kata Hanta Yuda dalam keterangannya, Kamis (24/10).
Demikian pula dengan pemilih Anies Baswedan saat Pilpres 2024 lalu.
Menurut Hanta, sebagian besar atau 48 persen melabuhkan pilihan kepada Ridwan Kamil Suswono.
Survei Poltracking Indonesia menyatakan bahwa pendukung Anies Baswedan cenderung memilih Ridwan Kamil.
- Jika Terpilih, Ridwan Kamil Berjanji Membereskan Masalah Kampung Bayam
- Ridwan Kamil Sebut Programnya Tangani Stres Warga Jakarta Bukan Cuma Mobil Curhat
- Tantang Ridwan Kamil Pakai Jersey Persija, Ketum Jakmania: Cowo Butuh Pembuktian
- Ridwan Kamil Janji Bereskan Masalah IMB Rumah Ibadah di 100 Hari Pertama Kerja
- Sukarelawan Ridwan Kamil Bantu Seorang Anak Tebus Ijazah
- Orang Dekat Anies Baswedan Yakin Pramono & Rano Tak Akan Berkhianat