Survei Risetindo Barometer, Partai Buruh Lolos PT 4 Persen

jpnn.com, JAKARTA - Lembaga survei Risetindo Barometer merilis hasil survei internal Partai Buruh berbasis pemilih buruh dan pekerja.
Direktur Risetindo Asep Saefudin mengatakan Partai Buruh diprediksi meraih 4,8 persen suara nasional pada Pemilu 2024, sehingga lolos ambang batas parlemen 4 persen, bisa menempatkan wakilnya di DPR-RI.
"Jika Pemilu dilakukan hari ini, maka hampir bisa dipastikan Partai Buruh lolos Parlementary Threshold 4 persen, dengan elektabilitas Partai Buruh sebesar 4,778 persen dari pemilih buruh dan keluarganya,” kata Asep saat merilis hasil surveinya di kantor Exco Pusat Partai Buruh, di Pondok Gede, Jakarta, Rabu (3/1).
Asep menjelaskan dominasi kelompok pekerja atau buruh memilih Partai Buruh, karena mereka memiliki harapan besar terhadap Partai Buruh dalam memperjuangkan aspirasinya.
Misalnya, soal upah yang layak, lapangan pekerjaan, dan uang pesangon yang layak.
Termasuk, dianggap konsisten memberantas korupsi, menghapus outsourching, memperjuangkan jaminan sosial, penolakan sistem karyawan kontrak, hingga bisa menjaga stabilitas harga barang.
“Buruh atau pekerja mengungkapkan Partai Buruh adalah partai yang paling keras menolak UU Cipta Kerja Omnibus Law dengan perolehan angka 57,3 persen. Dan partai yang paling peduli memperjuangkan nasib kaum buruh, petani dan masyarakat kecil sebesar 65,7 persen,” lanjutnya.
Dia juga menyebutkan buruh atau pekerja merasa puas terhadap peran serikat buruh dan petani yang merupakan pendiri Partai Buruh dalam memperjuangkan hak mereka.
Lembaga survei Risetindo Barometer merilis hasil survei internal Partai Buruh berbasis pemilih buruh dan pekerja.
- Komisi III Berikan Ruang eks Pemain Sirkus dengan Pengelola Taman Safari Duduk Bersama
- KPK Periksa Satori Terkait Dugaan Korupsi Dana CSR Bank Indonesia
- Jamin Keselamatan Kerja Buruh, Senator Filep: Percepat Revisi UU SJSN & Ratifikasi Konvensi ILO 102/1952
- DPR dan Masyarakat Sipil Desak Proses Hukum Perusahaan Logistik Pembuat Macet di Pelabuhan Tanjung Priok
- Perkuat Hubungan Dua Negara, Mohsein Saleh Al Badegel Pertemukan Bamsoet & KADIN Saudi
- Keren! Rumah Tamadun Ubah Limbah Jadi Lapangan Kerja Bagi Perempuan dan Warga Binaan