Survei RTK: Banyak Warga yang Tidak Menerima Bantuan Selama Pandemi
Pasalnya, responden mengaku bahwa 4,8 persen bantuan datang dari swadaya masyarakat. Di sisi lain, bantuan dari kelompok lain sebesar 0,3 persen.
"Ternyata bantuan dari lembaga sosial cukup berperan. Bahkan lebih tinggi daripada bantuan yang diterima dari Pemerintah Provinsi dan hampir setara dengan pemerintah pusat," beber dia.
Sebagai informasi, RTK melakukan survei dengan menghubungi responden melalui telepon.
Pemilihan survei telepon ini karena cara yang paling memungkinkan untuk dilakukan pada masa Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).
Responden dipilih berdasarkan bank data nomor kontak yang pernah diwawancarai dalam survei-survei sebelumnya, yaitu sejumlah 10.456 data.
Bank data ini merupakan hasil dari stratified random sampling pada survei skala nasional maupun provinsi dan kabupaten atau kota yang telah dilakukan oleh RTK sebelumnya.
Dari bankvdata tersebut diambil secara stratified random sampling sebanyak 1200 responden dengan margin of error 2.89 persen dan confidence level pada 95 persen. Survei dilakukan pada tanggal 7 – 17 Mei 2020. (mg10/jpnn)
Survei RTK menyebutkan masyarakat banyak juga yang mendapatkan bantuan sosial bukan dari pemerintah.
Redaktur & Reporter : Aristo Setiawan
- Pemkot Serang Hentikan Penyaluran Bansos, Daerah Lain Bagaimana?
- Sahroni Setuju KPK-Kemendagri Setop Sementara Bansos Sampai Pilkada Selesai
- KPK Peringatkan Pemprov: Setop Money Politic Berkedok Bansos!
- KPK Diminta Pelototi Mutasi Massal Camat di Jakarta Menjelang Pilkada
- Jika Terpilih jadi Gubernur, Ridwan Kamil Janjikan Warga Dapat Bansos Double
- Mendagri Tito Setuju Penyaluran Bansos Ditunda Selama Pilkada, Siap Terbitkan Surat Edaran