Survei TBRC: Elektabilitas Faiz -Suyono Ungguli Fallas -Ahmad di Pilkada Batang

Survei TBRC: Elektabilitas Faiz -Suyono Ungguli Fallas -Ahmad di Pilkada Batang
Survei TBRC menunjukkan elektabilitas pasangan Faiz Kurniawan-Suyono mengungguli Fallas-Ahmad Ridwan di Pilkada Batang 2024. Ilustrasi Pilkada. Grafis: Sultan Amanda Syahidatullah

"Hal ini berarti hasil penelitian ini dapat dianggap representatif dari keseluruhan populasi pemilih di Batang dengan akurasi yang tinggi," tegas Johanes.

Dijelaskan, terdapat beberapa temuan menarik di survei ini.

Pada aspek popularitas,  Faiz Kurniawan-Suyono memiliki popularitas yang lebih tinggi, yaitu sebesar 83,9 persen dibandingkan Fallas-Ahmad Ridwan dengan tingkat popularitasnya hanya 67,6 persen.

Sementara temuan survei pada aspek akseptabilitas,  Faiz Kurniawan-Suyono memiliki tingkat akseptabilitas yang lebih tinggi, yaitu sebesar 88,1 persen, dibandingkan pasangan Fallas-Ahmad Ridwan dengar tingkat akseptabilitasnya hanya 64,8 persen. 

Dikatakan, elektabilitas dan popularitas Faiz Kurniawan-Suyono sebagai pasangan calon bupati dan wakil bupati Batang 2024 semakin tak terbantahkan.

Karena, hasil survei menunjukkan pasangan Faiz Kurniawan-Suyono memperoleh suara sebesar 56,2 persen.

"Meninggalkan jauh pesaingnya pasangan calon Bupati Batang Fallas dan calon Wakil Bupati Ahmad Ridwan yang memperoleh suara 33,3 persen, dan sisanya 10,5 persen belum menentukan pilihan," kata Johanes.

Lebih lanjut, dari simulasi pertanyaan terbuka, dengan pilihan Top of Mind hasilnya tingkat elektabilitas Faiz Kurniawan-Suyono adalah 42,7 persen, sedangkan Fallas-Ahmad Ridwan mendapat 30,4 persen serta yang belum memutuskan untuk memilih terdapat 26,9 persen. 

Survei TBRC menunjukkan elektabilitas Faiz Kurniawan-Suyono mengungguli Fallas-Ahmad Ridwan di Pilkada Batang 2024

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News