Survei Terbaru Ipsos, Simulasi Ganjar-Sandiaga Kalahkan Prabowo-Gibran

jpnn.com, JAKARTA - Lembaga survei internasional Ipsos Public Affairs merilis hasil jajak pendapat terbaru untuk mengetahui elektabilitas bakal capres dan cawapres pada Pemilu 2024.
Dalam survei yang dilakukan pada Oktober 2023 itu juga dilakukan simulasi pasangan capres-cawapres Ganjar Pranowo-Sandiaga Uno yang mampu menumbangkan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming di Pilpres 2024 mendatang.
Analis politik dan peneliti senior Ipsos Public Affairs, Arif Nurul Imam mengatakan elektabilitas pasangan Ganjar-Sandiaga juga mengungguli Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Cak Imin).
"Pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar 22,61 persen, Ganjar Pranowo-Sandiaga Salahudin Uno 32,74 persen, dan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming 29,62 persen," kata Arif dalam siaran persnya, Senin (16/10).
Kemudian ada sebanyak 15,04 persen responden yang menyatakan belum tahu atau rahasia.
Sementara Deputy Director Ipsos Public Affairs Sukma Widyanti menyatakan dukungan dua organisasi besar NU dan Muhammadiyah juga mereka potret dalam survei ini.
Hasilnya, menurutnya, jemaah NU dan Muhammadiyah tersebar di semua calon, sebab tidak ada yang memperoleh limpahan suara mayoritas.
“Pemilih yang merasa dekat dengan Muhammadiyah menyalurkan aspirasi mereka lebih banyak kepada Anies Baswedan sebanyak 38 persen, sedang Prabowo Subianto sebanyak 27,93 persen dan Ganjar Pranowo sebesar 20,72 persen,” ungkapnya.
Hasil survei terbaru dari lembaga Ipsos menunjukkan simulasi Ganjar Pranowo dan Sandiaga Uno mengalahkan duet Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming.
- PAN Belum Dukung Gibran, Deddy PDIP: Mungkin Mereka Punya Kader Mendampingi Prabowo
- Gibran Buat Konten Bonus Demografi, Deddy PDIP: Jangan Banyak Bikin Video, Kerja Saja
- Dinkes Jabar Sebut Program Cek Kesehatan Gratis Sepi Peminat
- Muncul Usulan Copot Menteri Terafiliasi Jokowi, Legislator PDIP: Berarti Ada Masalah
- Cak Imin: Tadi Presiden juga Menelepon Saya
- Sufmi Dasco Ahmad Bicara Soal Isu Matahari Kembar, Begini Kalimatnya