Survei Terbaru LSI: Elektabilitas PDIP Belum Tertandingi, Lihat Itu Posisi PSI

jpnn.com - JAKARTA - Survei Terbaru LSI: Elektabilitas PDIP Belum Tertandingi, Lihat Itu Posisi PSI.
Hasil survei terbaru dari Lembaga Survei Indonesia (LSI) menunjukkan bahwa elektabilitas PDI Perjuangan menempati posisi teratas dengan perolehan dukungan sebesar 21,9 persen.
Survei LSI dilakukan pada 7 sampai 11 Januari 2023, dengan jumlah responden sebanyak 1.221 yang dipilih melalui pembangkitan nomor telepon secara acak, validasi, dan screening.
"PDIP pada survei kali ini kami temukan (menempati posisi teratas) didukung oleh 21,9 persen (responden) kalau pemilu legislatif diadakan sekarang," ujar Direktur Eksekutif LSI Djayadi Hanan saat memaparkan hasil survei bertajuk "Kinerja Presiden, Pencabutan PPKM, Ketersediaan Bahan Pokok dan BBM, serta Peta Politik Terkini", sebagaimana dipantau melalui kanal YouTube Lembaga Survei Indonesia, LSI_Lembaga, di Jakarta, Minggu (22/1).
Di bawah PDIP, ada Partai Gerinda yang memperoleh dukungan sebesar 12,1 persen, Partai Demokrat 7,1 persen, Partai Golkar 6,7 persen.
Selanjutnya, Partai NasDem 5 persen, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) 5 persen, Perindo 4,8 persen, dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) 4,7 persen.
Eelektabilitas partai-partai lainnya, bisa dilihat pada tabel di atas.
"Sementara itu, ada sebanyak 26,7 persen responden yang belum menentukan pilihan," kata Djayadi.
Berikut ini hasil survei terbaru LSI yang menunjukkan elektabilitas PDIP belum tertandingi. Lihat juga elektabilitas PSI.
- Febri Nilai Dakwaan Terhadap Hasto Menyimpang dari Fakta Hukum
- PSI Maklumi Keputusan Menunda Pengangkatan CPNS, Ini Alasannya
- PSI Paling Dekat dengan Jokowi, Wajar Mengadopsi Partai Super Tbk
- Jadi Kuasa Hukum Hasto, Febri Diansyah Bongkar 4 Poin Krusial di Dakwaan KPK
- PSI Adopsi Ide Partai Super Tbk Jokowi, Ini Kata Pakar soal Dampaknya
- Fraksi PDIP di DPR akan Mengawal Sidang Hasto Kristiyanto