Surya Hadipermana, Kader PKS yang Siap Meringankan Beban Rakyat
jpnn.com, DEPOK - Surya Hadipermana menjadi sosok yang mendapat dorongan kuat dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) untuk ikut berpartisipasi dalam kontestasi Pemilihan Legeslatif 2024.
Dia pun maju menjadi caleg di Dapil Jawa Barat VI meliputi Kota Bekasi dan Kota Depok dan telah terdaftar dalam daftar calon sementara (DCS) yang diumumkan oleh KPU.
Sebagai orang yang sejak kecil hingga dewasa menghabiskan waktu di Kota Bekasi dan kemudian berkarier serta menjadi warga Kota Depok, Surya paham betul dengan lingkungan dan kondisi khususnya masyarakat kedua kota tersebut.
Salah satu alumnus Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia itu menyebut sekarang masih banyak kelompok masyarakat yang untuk memenuhi kebutuhan hidup minimal saja masih sulit.
Harusnya kebutuhan minimum yang dibutuhkan setiap orang untuk hidup bisa diperoleh dengan cara yang ringan.
“Saya ingin melakukan suatu upaya yang bisa dilakukan oleh seorang anggota legislatif bagaimana supaya masyarakat itu bisa memenuhi kebutuhan dengan ringan,” kata dia dalam siaran persnya, Minggu (22/10).
Misalnya, kata Surya, untuk mendapatkan tempat tinggal saja sangat mahal. Harusnya negara bisa membebaskan tanah yang dibangun untuk kawasan perumahan rakyat sehingga warga hanya membayar bangunan saja.
"Cara yang bisa dilakukan adalah negara harus menjadikan pembangunan rumah rakyat sebagai salah satu proyek stategis nasional sehingga pemerintah akan membebaskan tanah yang akan dibangun rumah rakyat," kata Surya.
Salah satu kader dan bacaleg dari PKS Surya Hadipermana siap untuk meringankan beban rakyat.
- PKS Total di Jakarta, Kampanyekan RIDO ke Seluruh Pelosok Kota
- Yanuar Arif Wibowo: Sukseskan Program 3 Juta Rumah, Hapus Utang Pinjol Masyarakat Bawah
- Bawaslu DKI Panggil Lagi Suswono soal Pernyataan Janda Kaya Nikahi Pengangguran
- Soal Kunker Perdana Prabowo ke China, Sukamta PKS Singgung Kemerdekaan Palestina
- Ikan PrimaLand
- PKS Gelar Ngobrol Santai Seputar Budaya Bersama Para Seniman