Surya Paloh Disarankan Tetap jadi King Maker NasDem
Sabtu, 24 November 2012 – 21:41 WIB

Surya Paloh Disarankan Tetap jadi King Maker NasDem
JAKARTA - Partai Nasional Demokrat (NasDem) diingatkan agar tidak buru-buru merombak kepengurusan. Bahkan Ketua Dewan Pertimbangan NasDem, Surya Paloh, disarankan tetap pada posisinya saat ini karena tetap bisa menjadi penentu kebijakan partai baru itu tanpa harus menjadi ketua umum.
Saran dan penilaian itu disampaikan pengamat politik LIPI, Siti Zuhro dan dosen Universitas Parahiyangan Bandung, Prof. Asep Warlan Yusuf yang dihubungi secara terpisah, Jumat (23/11). "Posisi Pak Surya sudah bagus itu. Dia tetap jadi king maker yang mengarahkan," ujar Siti.
Menurutnya, NasDem dengan slogan restorasinya justru akan kehilangan simpati publik jika tidak memercayakan kepengurusan partai kepada kelompok muda. Siti menegaskan, jika Surya Paloh tidak terbujuk untuk mengambilalih kepengurusan NasDem, justru bos Media Group itu akan dikenal sebagai tokoh restorasi.
Siti juga mengingatkan, mengambilalih kepengurusan partai hanya akan memunculkan friksi. Terlebih lagi, sebutnya, NasDem merupakan partai baru yang butuh konsolidasi matang,
JAKARTA - Partai Nasional Demokrat (NasDem) diingatkan agar tidak buru-buru merombak kepengurusan. Bahkan Ketua Dewan Pertimbangan NasDem, Surya
BERITA TERKAIT
- Ma'ruf Amin Nilai Isu Matahari Kembar Bukan Ancaman bagi Pemerintahan Prabowo
- Soal Ganti Wapres, PSI Minta Para Purnawirawan Hormati Kedaulatan Rakyat
- Hasil PSU Pilkada Siak Digugat, Bahlil: Golkar Kawal Kemenangan Afni-Syamsurizal
- Ketum Golkar soal Pilkada Siak 2024: Perempuan Muda Menang 2 Kali, Luar Biasa, Wajib Dikawal
- SCL Taktika Paparkan Hasil Quick Count Aulia-Rendi
- Ini Respons Ketua MPR Ahmad Muzani soal Usulan 3 April jadi Hari NKRI