Surya Paloh Merasa Makin Dekat dengan KIB
jpnn.com, JAKARTA - Ketum Golkar Airlangga Hartarto menerima kunjungan Ketum NasDem Surya Paloh, Rabu (1/2). Menurut Surya Paloh, partainya dengan Golkar dan KIB semakin dekat.
Paloh tidak menolak kemungkinan koalisi antara NasDem dan Golkar atau KIB.
“Kita akan lihat ke depan bersama-sama dengan spirit kebersamaan yang semakin dekat satu sama lain,” ujar Paloh usai pertemuan dengan Airlangga di DPP Golkar.
Sementara itu, Airlangga juga mengaku belum menegaskan kemungkinan koalisi NasDem dengan Golkar. Menurut dia, kunjungan Surya Paloh sebagai kunjungan balasan dirinya beberapa waktu lalu ke NasDem Tower.
"Pertama tentu terkait dengan posisi dari Partai Golkar dan NasDem," kata Airlangga.
Dia tak membantah pertemuan nanti berpotensi membahas terkait koalisi. Sebab, NasDem dan Golkar sudah memiliki koalisi masing-masing dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
"Nanti kita lihat," ungkapnya. (dil/jpnn)
Yuk, Simak Juga Video ini!
Ketum Golkar Airlangga Hartarto menerima kunjungan Ketum NasDem Surya Paloh di Jakarta, Rabu (1/2).
Redaktur & Reporter : M. Adil Syarif
- Ingatkan PDIP Konsisten soal PPN, Misbakhun: Berpolitiklah secara Elegan
- Paket Insentif Ekonomi dari Pemerintah Jadi Angin Segar bagi Industri Otomotif
- Berdampak Positif, Pemerintah Bakal Perpanjang Insentif PPN DTP bagi Sektor Properti
- PPN Jadi 12 Persen, Pakar: Paket Stimulus Ekonomi Akan Meringankan Beban Masyarakat
- Airlangga Dorong Koperasi Terus Tumbuh dan Beregenerasi
- Prabowo Usul Pilkada Lewat DPRD Saja, Doli Kurnia Golkar Membela