Surya Paloh Sebut Konvensi Demokrat Tiru Golkar
jpnn.com - JAKARTA - Bekas Politisi Partai Golkar Surya Paloh menuding konvensi Partai Demokrat hanya meniru langkah yang dilakukan bekas partainya. Menurut dia, konvensi yang dilaksanakan partai berlambang segitiga mercy itu tidak memiliki terlalu banyak perbedaan dengan Golkar.
"Saya tidak menduga 10 tahun setelah berjalan ada juga yang repeated kembali ide dan gagasan yang sama," ujar Paloh di kediaman mantan Wakil Presiden RI Jusuf Kalla, Jakarta, Jumat (9/8).
Ketua Umum Partai NasDem tersebut menjelaskan, tidak ada sesuatu yang istimewa dari pelaksanaan konvensi Demokrat. "Biasa konvensi itu," ucap Paloh.
Menurut dia, Golkar 10 tahun yang lalu mengadakan konvensi karena berada dalam keadaan situasional yang sulit. "Saya sebagai penggagas konvensi melahirkan ide konvensi," kata Paloh. (gil/jpnn)
JAKARTA - Bekas Politisi Partai Golkar Surya Paloh menuding konvensi Partai Demokrat hanya meniru langkah yang dilakukan bekas partainya. Menurut
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 410 Personel Brimob Terima Satya Lencana Dharma Nugraha, Penghargaan Apakah Itu?
- Ada Kontroversi di Kasus Polisi Tembak Siswa SMK, Komnas HAM Angkat Bicara
- IMDE Gelar Kuliah Umum Bertema Tips dan Trik Wawancara Tokoh
- KPK Lanjutkan Penyidikan Kepada Karna Suswandi
- Kementerian LH Tutup Pembuangan Sampah Ilegal di Bekasi
- LBH Semarang Sebut Penembakan Sewenang-wenang oleh Polisi Tidak Bisa Dibenarkan apa pun Alasannya