Susi Susanti Latih Atlet dan Pelatih Bulutangkis Batam
jpnn.com, BATAM - Legenda bulutangkis Indonesia, Susi Susanti memberikan pelatihan atau coaching clinic kepada atlet-atlet dan pelatih bulutangkis di Batam, Kepulauan Riau.
Coaching clinic dari peraih medali emas Olimpiade 1998 Barcelona ini dilaksanakan di Gor Banda Baru, Batam pada Sabtu (25/3).
"Ini pertama kali Susi Susanti datang ke Batam," ujar Ketua Umum Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) Batam, Alfian seperti diberitakan Batam Pos hari ini.
Selain memberikan pelatihan, Susi Susanti juga bakal menyaksikan pertandingan final Kejuaraan Kota (Kejurkot) PBSI Batam yang digelar Sabtu (25/3).
"Setelah memberikan pelatihan, dia langsung menyaksikan pertandingan final Kejurkot," kata Alfian.
Alfian berharap dengan kedatangan Susi Susanti ke Batam akan memberikan efek positif bagi olahraga bulutangkis di Batam.
"Tentunya, kehadiran Susi Susanti mampu menggairahkan olahraga bulutangkis serta meningkatkan semangat bagi atlet-atlet bulutangkis Batam untuk berprestasi dengan mencontohnya," tutup Alfian. (cr16)
Legenda bulutangkis Indonesia, Susi Susanti memberikan pelatihan atau coaching clinic kepada atlet-atlet dan pelatih bulutangkis di Batam, Kepulauan
Redaktur & Reporter : Budi
- 85 Persen Masyarakat Tanjung Uncang Batam Solid Dukung Ansar Ahmad
- Masyarakat Batu Ampar Batam Targetkan 80 Persen Suara untuk Kemenangan Ansar-Nyanyang
- Ratusan Nelayan Tanjung Uma Gabung Relawan Asli Sayang Batam Dukung Ansar-Nyanyang & Amsakar-Li Claudia
- Desa-desa Kini Ada Listrik Berkat Program Kepri Terang, Ansar Ahmad Raih Dukungan Warga Batam
- Mereka yang Ingin Perubahan, Diasingkan hingga Dianggap Pengkhianat
- Lintas Paguyuban Gabung Relawan Asli Sayang Batam Dukung Ansar-Nyanyang & Amsakar-Li Claudia