Susu Full Cream dan Susu Skim, Mana yang Terbaik?
Bagi mereka yang memiliki riwayat kelainan jantung koroner, stroke, obesitas, dan kelainan profil lemak darah, susu skim adalah pilihan terbaik. Ini karena jenis susu tersebut memiliki kandungan lemak yang paling rendah, sehingga tidak berpotensi menyebabkan terjadinya penyumbatan pembuluh darah.
Bagi Anda yang tidak ingin atau sudah telanjur mengalami kegemukan (obesitas), hindari konsumsi susu full cream. Sebab jenis susu tersebut bisa membuat tubuh kemasukan kalori dalam jumlah berlebih, sehingga lemak bisa makin menumpuk di dalam tubuh Anda. Dengan mengonsumsi susu full cream, profil lemak darah Anda juga akan sulit normal.
Apakah susu full cream buruk dan wajib sepenuhnya dihindari? Tidak juga. Bagi anak atau orang yang memiliki berat badan di bawah normal, susu full cream dapat membantu memperbaiki keadaan.
Ini karena susu full cream memiliki kandungan kalori yang lebih tinggi, sehingga dapat membantu meningkatkan berat badan ke rentang ideal.
Susu skim maupun full cream memiliki kebaikan tersendiri bagi orang-orang yang kondisinya cocok untuk mengonsumsi produk itu. Jadi, jika ditanya mana yang terbaik di antara kedua jenis susu tersebut, jawabannya dikembalikan lagi dengan kondisi tubuh Anda saat ini.
Jika Anda adalah orang dengan riwayat kelainan jantung koroner, stroke, obesitas, dan kelainan profil lemak darah, susu skim adalah pilihan terbaik.
Sementara itu, apabila Anda adalah orang yang memiliki berat badan di bawah normal, susu full cream adalah pilihan yang bijak.
Terlepas dari itu, mengonsumsi susu adalah hal baik yang sebaiknya dilakukan secara rutin dan teratur. Baik susu skim atau susu full cream, pastikan pilihan Anda menyesuaikan dengan kondisi tubuh saat ini. Jika Anda merasa ragu terkait pemilihan susu yang paling sesuai, jangan sungkan untuk berkonsultasi lebih lanjut pada dokter atau ahli gizi.(NB/RVS/klikdokter)
Ada susu full cream, ada pula susu skim. Kedua jenis susu yang paling sering terlihat di rak-rak supermarket itu memiliki kandungan yang sedikit berbeda.
Redaktur & Reporter : Yessy
- Peternak Minta Presiden Buatkan Perpres untuk Industri Wajib Serap Susu dari Produsen Lokal
- 6 Khasiat Susu Almond, Bikin Tulang Makin Kuat
- Pakar Ekonomi: Bea Masuk Beri Kesempatan Produsen Susu Lokal untuk Tumbuh
- Wamen Viva Yoga: Kami Rancang Pembangunan Sentra Sapi Perah di Daerah Transmigrasi
- Peternak Sapi Perah Buang Susu, Komisi IV DPR Singgung Impor
- Temuan Baru SEANUTS II soal Konsumsi Susu dengan Pemenuhan Gizi Anak