Susunan Pemain Jerman Vs Hungaria: Der Panzer Pengin Lolos dengan Meyakinkan
jpnn.com, MUNCHEN - Timnas Jerman ingin memastikan satu slot mereka di 16 besar tanpa bergantung hasil laga lain. Kuncinya, ialah memenangkan laga melawan Hungaria di Fussball Arena, Munchen, Kamis (24/6) dini hari. Karena itu, susunan pemain timnas Jerman kali ini dipastikan lebih menyerang.
Tanpa Thomas Muller, Leroy Sane akan dimainkan dari menit awal. Dia akan jadi pembeda karena kecepatan dan kelincahannya menjadi jaminan agresivitas Der Panzer dalam pertandingan ini.
Di sisi lain, materi pemain Hungaria saat bisa menahan Prancis dalam laga sebelumnya, dipertahankan. Artinya, Jerman bakal bertemu pertahanan kukuh dari tim tamu. Tentu saja, pertandingan ini menjadi ujian ketajaman dan kesabaran bagi tim tuan rumah.
Jerman memang wajib menang untuk menambah poin mereka menjadi enam angka. Jika hanya empat poin karena ditahan imbang Hungaria, kans mereka lolos bisa menipis. Apalagi saat salah satu tim di laga Portugal kontra Prancis berakhir dengan kemenangan salah satu tim. (dkk/jpnn)
Susunan Pemain Jerman vs Hungaria
Jerman : Manuel Neuer (gk); Matthias Ginter, Mats Hummels, Antonio Rudiger; Joshua Kimmich, Ilkay Gundogan, Toni Kroos, Robin Gosens; Leroy Sane, Serge Gnabry, Kai Havertz
Hungaria: Peter Gulacsi (gk); Endre Botka, Willi Orban, Attila Szalai; Loic Nego, Laszlo Kleinheisler, Adam Nagy, Andras Schafer, Attila Fiola; Ad Szalai, Roland Sallai
Jangan Lewatkan Video Terbaru:
Jerman bakal habis-habisan melawan Hungaria karena hanya kemenangan yang bisa membuat mereka pasti dan aman melaju ke babak berikutnya
Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad
- Dokter Asal Arab Saudi Pelaku Serangan yang Menewaskan 2 Orang di Pasar Natal
- Rezim Assad Tumbang, Jerman Langsung Tutup Pintu untuk Warga Suriah
- KJRI Hamburg Resmi Melayani Permohonan Paspor Elektronik
- Hasil UEFA Nations League: Jerman Berpesta Gol ke Gawang Bosnia-Herzegovina
- Hasil UEFA Nations League: Jerman Menang Atas Bosnia, Belanda vs Hungaria Berakhir Imbang
- 2 Kapal Angkatan Laut Jerman Bakal Berlabuh di Jakarta Minggu Depan, Ada Apa?