Susunan Pemain Vietnam vs Indonesia: Tuan Rumah Ngotot Menang, Indonesia Siap Meredam
jpnn.com, JAKARTA - Timnas Indonesia tampil dengan kekuatan penuh dalam menghadapi Vietnam di laga leg kedua semifinal Piala AFF 2022.
Skuad asuhan Shin Tae-yong itu menurunkan pemain-pemain terbaiknya melawan juara Piala AFF edisi 2018 tersebut.
Menghadapi tim berjuluk The Golden Star, nakhoda asal Korea itu kembali memainkan formasi 3-4-3.
Kolaborasi Rizky Ridho, Fachruddin Aryanto, dan Jordi Amat akan menjaga pertahanan Nadeo Argawinata agar tidak kebobolan.
Empat pemain di tengah di antaranya Pratama Arhan, Marc Klok, Marcelino Ferdinan, dan Asnawi Mangkualam kembali diturunkan untuk mengimbangi permainan Vietnam.
Pada laga nanti, Park Hang-seo memainkan tiga gelandang uletnya yakni Nguyen Hoang Duc, Do Hung Dung, dan Nguyen Quang Hai.
Lini serang skuad Garuda akan diisi oleh Saddil Ramdani, Dendi Sulistyawan, dan Yacob Sayuri.
Ketiganya diharapkan bisa menembus pertahanan Vietnam yang dikawal pemain-pemain tangguh macam Bui Tien Dung dan Que Ngoc Hai.
Timnas Indonesia tampil dengan kekuatan penuh saat menghadapi Vietnam di laga leg kedua semifinal Piala AFF 2022
- Kualifikasi Piala Dunia 2026: Shin Tae Yong Panggil 27 Pemain, Asnawi Dicoret
- Daftar 27 Pemain Timnas Indonesia untuk Melawan Jepang dan Arab Saudi, Duo Langganan Absen
- Arab Saudi dan Pelatih Barunya di Mata Shin Tae Yong
- Soal Gaji di Timnas Indonesia, Shin Tae Yong Puas?
- Update Peringkat FIFA, Timnas Indonesia Turun 1 Tingkat
- Apa Target Shin Tae Yong Setelah Timnas Indonesia Kalah Melawan China?