Susy Menangis Melihat Perjuangan Ahsan / Hendra di All England 2019
jpnn.com, BIRMINGHAM - Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI Susy Susanti tak kuasa menahan air matanya tumpah setelah melihat Mohammad Ahsan / Hendra Setiawan menjadi juara All England 2019.
Susy memuji perjuangan Ahsan / Hendra yang meraih gelar juara dengan mengalahkan Aaron Chia / Soh Wooi Yik (Malaysia) dengan skor 11-21, 21-14, 21-12.
(Bacalah: Pak Jokowi Kasih Bonus Berapa Buat Ahsan / Hendra?)
Gelar ini terasa sangat istimewa karena Hendra sebetulnya dalam kondisi yang tidak fit setelah di semifinal mengalami cedera betis kanan.
"Tidak ada yang mustahil, sebelum pertandingan berakhir, semua memungkinkan saja. Lihat perjuangan dari Hendra dan Ahsan luar biasa. Kami semua terharu, saya sampai menangis. Karena dengan Hendra cedera, peluangnya kecil. Ini harus jadi panutan buat adik-adik, kesempatan sekecil apa pun kalau berusaha, pasti ada jalan," kata Susy seperti dikutip dari Badminton Indonesia.
Susy juga terharu karena tahu Ahsan dan Hendra berjuang bukan hanya untuk diri sendiri, tetapi juga untuk Indonesia. "Banyak hal yang membuat mereka patut dijadikan panutan. Saya katakan kepada adik-adik mereka semua, itu panutan, dari disiplinnya, attitude -nya, sikapnya, pada saat di lapangan, di latihan, benar-benar mencerminkan seorang juara," ujar Susy.
Peraih emas di Olimpiade Barcelona 1992 ini mengungkap, sebelum pertandingan, dia dan Hendra sempat kontak di Whatsapp.
"Pesan khusus tidak ada, saya kirim Whatsapp saja. Lalu saya bilang good luck untuk pertandingan final. Hendra bilang, 'doain ya cik,". Saya jawab, 'pasti'. Cuma itu saja, karena kan mereka yang lebih tahu mempersiapkan pertandingan. Kami kasih support saja," tutur Susy. (bi/jpnn)
Sebelum final All England 2019, Susy sempat mengirim pesan lewat WA ke Hendra Setiawan.
Redaktur & Reporter : Adek
- Campur Tangan 2 Legenda Antar Dejan/Gloria ke Perempat Final China Open 2024
- The Daddies Tembus Final Australian Open 2024, Hendra Setiawan Cetak Rekor Fantastis
- Hasil Australian Open 2024: 3 Wakil Indonesia ke Semifinal
- Melangkah ke 16 Besar, The Daddies Jaga Asa Juara Australian Open 2024
- Singapore Open 2024: Pesan Berkelas Ahsan/Hendra Setelah Ditikung Bagas/Fikri
- Thailand Open 2024: Ahsan/Hendra Ungkap Penyebab Gagal Melangkah Jauh