Sutan Bhatoegana Minta KPK Lebih Serius

Sutan Bhatoegana Minta KPK Lebih Serius
Sutan Bhatoegana Minta KPK Lebih Serius
JAKARTA - Ketua DPP Partai Demokrat, Sutan Bhatoegana meminta Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) harus lebih serius bekerja dalam pemberantasan korupsi di tahun 2012 ini.

"Kita mendorong Pemerintah-KPK harus lebih serius di dalam penegakan hukum khusus untuk memberantas korupsi," kata Sutan, Senin (2/1), di Jakarta.

Ditambahkan, KPK harus menuntaskan kasus-kasus yang masih menggantung selama ini, terutama, untuk hal-hal yang saat ini masih belum tuntas. Seperti kasus Bantuan Likuiditas Bank Indonesia (BLBI), skandal dana talangan (bailout) Bank Century, dugaan korupsi pembangunan Wisma Atlet, Palembang, kasus mafia pajak, rekening bengkak polisi dan PNS.

"Juga tentang Lapindo, Freeport, illegal mining, illegal logging dan sebagainya. Tahun ini harus menjadi tahun penegakkan hukum yang seadil-adilnya," tegas Sutan lagi.

JAKARTA - Ketua DPP Partai Demokrat, Sutan Bhatoegana meminta Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) harus lebih serius bekerja dalam pemberantasan korupsi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News