Sutarman, Si Anak Petani Menuju Kursi Kapolri
Sempat Capek Setelah 1,5 Tahun Dampingi Gus Dur

Setelah beberapa kali berpindah tugas dan berganti jabatan, pria kelahiran 5 Oktober 1957 ini akhirnya terpilih sebagai ajudan Presiden RI pada pemerintahan Presiden Abdurrahman Wahid di tahun 2000-2001. Ia juga sempat ditugaskan di Timor-Timur dan Lombok. Keluarga ia boyong ke mana pun ia ditugaskan.
"Setelah jadi ajudan, jujur saya sempat ditawari petinggi, 'mau jabatan di mana setelah ini?'. Tapi saya tolak. Saya jadi staf saja dulu, karena saya capek selama 1,5 tahun ikut Presiden (Gus Dur, red). Tapi katanya jangan di staf. Diberikan waktu satu minggu, saya lalu di tempatkan di Kapoltabes Palembang," kenang Sutarman.
Usai dengan jabatan di ibu kota Provinsi Sumatera Selatan itu, Sutarman terus naik daun. Ia sempat menjadi Kapolda Kepri pada tahun 2005-2008, Kapolda Jabar tahun 2010-2011 dan Kapolda Metro Jaya pada tahun 2010. Hingga akhirnya ia terpilih sebagai Kabareskrim Polri pada tahun 2011-2013.
Meski karir terus meningkat, Sutarman mengaku tak ingin anak dan keluarganya menjadi sombong. "Saya ajarkan anak-anak saya, jangan mentang-mentang jadi anak polisi, lalu sok, tidak boleh seperti itu," tegasnya.
Kini, Sutarman si anak petani menjadi calon tunggal Kapolri setelah diajukan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono paada DPR RI, Jumat, (27/9). Ia akan segera mengikuti fit and proper test. Ungkapan bahagia pun terucap darinya.
"Ini perjuangan saya. Saya tidak pernah bermimpi akan jadi seperti sekarang ini. Semoga saya bisa melakukan yang terbaik. Anak-anak saya sudah bisa mencari makan sendiri, Insya Allah saya juga bisa fokus menjalankan tugas saya," kata Sutarman.
Sutarman berharap ia dapat menjalankan amanah yang akan diembannya jika telah lolos tes di parlemen nanti. Ia berjanji membenahi Polri yang belakangan terus disoroti dan diserang berbagai kritikan.(flo/jpnn)
Sutarman tak pernah menyangka kalau sebentar lagi akan menjadi orang nomor satu di Polri. Dilahirkan di sebuah dusun bernama Dayu di Desa Tawang,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Semana Santa: Syahdu dan Sakral Prosesi Laut Menghantar Tuan Meninu
- Inilah Rangkaian Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Semarak Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Sang Puspa Dunia Hiburan, Diusir saat Demam Malaria, Senantiasa Dekat Penguasa Istana
- Musala Al-Kautsar di Tepi Musi, Destinasi Wisata Religi Warisan Keturunan Wali
- Saat Hati Bhayangkara Sentuh Kalbu Yatim Piatu di Indragiri Hulu