Suzuki Berikan Diskon Pelumas Esctar Selama GIIAS 2021

jpnn.com, JAKARTA - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) resmi meluncurkan pelumas untuk sepeda motor dan mesin tempel Esctar pada gelaran Gaikindo Indonesia Internasional Auto (GIIAS) 2021, ICE BSD, Tangerang, Selasa (16/11).
Sparepart Dept Head PT SIS Christianan Yuwantie mengatakan, peluncuran Ecstar untuk sepeda motor dan mesin tempel kapal itu sudah memiliki standar internasional.
“Pelumas Ecstar yang kami hadirkan ini sudah melalui pengujian performa, kualitas, hingga daya tahan," ungkap Yuwantie pada saat jumpa pers.
Dia menambahkan, Ecstar diformulasikan khusus untuk menunjang penghematan bahan bakar kendaraan dan membuat mesin bersih, sehingga memiliki usia lebih lama.
Menurut dia, produk tersebut kini sudah dijual secara online dan offline. Untuk offline bisa dibeli melalui jaringan bengkel resmi di seluruh Indonesia.
Sementara itu, untuk online tersedia di aplikasi My Suzuki.
Dia menyebut, akan memberikan diskon produk barunya itu sebesar 25 persen. Namun, dengan catatan selama pameran GIIAS 2021 berlangsung.
"Kami memberikan diskon khusus untuk produk Ecstar sebesar 25 persen yang tersedia di My Suzuki selama periode GIIAS dari 11-21 November 2021," tuturnya.
PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) resmi meluncurkan pelumas untuk sepeda motor dan mesin tempel Esctar pada gelaran Gaikindo Indonesia Internasional Auto (GIIAS) 2021, ICE BSD, Tangerang, Selasa (16/11).
- Suzuki Burgman 400 Bersolek, Siap Menantang Yamaha Xmax dan Honda Forza
- Suzuki Menghadirkan Paket Perawatan Mobil Pascamudik dengan Biaya Murah
- Dilengkapi Fitur Keselamatan Lengkap, Suzuki Eeco Resmi Dirilis, Harga Terjangkau
- H+8 Lebaran, KAI Logistik: Pengiriman Sepeda Motor Meningkat
- Pelaku Curanmor di Bandung Ditangkap, Modus Pelaku Saat Beraksi Lumayan Unik
- Calon Mobil Baru Suzuki Mulai Tebar Pesona