Suzuki Masih Fokus Bangun Tim Utama di MotoGP

Suzuki Masih Fokus Bangun Tim Utama di MotoGP
Perkenalan motor Suzuki MotoGP 2019 bersama skuat pembalap. Foto: Suzuki

jpnn.com - Suzuki sudah mengambil langkah untuk menyiapkan tim satelit mereka di MotoGP paling cepat pada musim balap tahun depan. Pasalnya, tinggal Suzuki dan Aprilia yang belum memiliki tim satelit di MotoGP.

Padahal, Dorna Sports selaku penyelenggara balapan motor terpopuler di dunia itu sudah mewajibkan kebijakan tim pabrikan memiliki tim satelit.

BACA JUGA: Suzuki Beri Sinyal Galak di MotoGP 2019

"Ini akan menjadi pembahasan presiden Suzuki Racing Company dengan Suzuki Motor Corporation tentang membentuk tim satelit," kata manajer tim Suzuki Ecstar Davide Brivio.

Kendati demikian, tim pabrikan yang bermarkas di Hamamatsu, Jepang itu masih fokus pada menciptakan skuat yang solid dalam tim utama. Artinya, prioritas masih ke tim Suzuki Ecstar.

Apalagi, prinsipal Suzuki sendiri belum memberikan lampu hijau terkait pembentukan tim satelit di MotoGP, Namun menurut Brivio, arah ke sana tentu ada apalagi itu hal yang diatur Dorna.

Tahun lalu, sempat beredar kabar Suzuki tengah melakukan pendekatan dengan tim Marc VDS. Namun, kesepakatan keduanya urung terjalin. Namun, ada rumor menyebutkan mereka akan mendekati tim Reale Avintia.

Saat ini, tim tersebut memang masih menjadi tim satelit Ducati. Tetapi, tidak menutup kemungkinan Avintia menunggangi motor Suzuki di MotoGP 2020 mendatang. Apalagi, jika Suzuki bisa berbicara lebih banyak di musim ini. (mg8/jpnn)


Suzuki sudah mengambil langkah untuk menyiapkan tim satelit mereka di MotoGP paling cepat pada musim balap tahun depan. Pasalnya, tinggal Suzuki dan Aprilia yang belum memiliki tim satelit di MotoGP.


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News