Swansea Imbang, Laudrup Minta Maaf
jpnn.com - KRASNODAR- Swansea City memang sukses membawa satu angka dari kandang Kuban Krasnodar di Europa League, Jumat (8/11). Hasil imbang itu membuat Swansea nangkring di urutan kedua klasemen sementara Grup A.
Tapi, pelatih Swansea, Michael Laudrup menilai anak asuhnya layak mendapat kemenangan. Sayangnya, kemenangan yang sudah di depan mata buyar ketika penggawa Krasnodar, Ibrahima Balde sukses menjebol gawang Swansea di menit ke-92.
"Hari ini kami lebih tajam. Itu adalah penampilan yang sangat baik. Tapi saya yang harus minta maaf pada pemain. Seharusnya, mereka berhak pulang dengan tiga angka," terang Laudrup sebagaimana dilansir laman ITV, Jumat (8/11).
Legenda hidup Denmark tersebut menambahkan, anak asuhnya seharusnya menahan bola ketika injury time. Pasalnya, Swansea unggul jumlah pemain. Namun, Laudrup paham dengan tekanan dalam pertandingan itu.
Karena itu, meski mendapat satu angka, Laudrup tetap memuji penampilan Wilfried Bony dkk. Mantan bintang Real Madrid tersebut menambahkan, performa anak asuhnya jauh lebih baik ketimbang saat ditekuk Cardiff City di Premier League pekan lalu.
"Jika kami tetap bermain dengan semangat dan pola seperti di babak pertama, kami tak akan memiliki masalah.
Di babak pertama, kami bermain dengan sangat bagus. Senang melihat permainan seperti itu," tegas Laudrup. (jos/jpnn)
KRASNODAR- Swansea City memang sukses membawa satu angka dari kandang Kuban Krasnodar di Europa League, Jumat (8/11). Hasil imbang itu membuat Swansea
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pertamina Eco RunFest 2024 Siap Digelar, Ini Jadwal Pengambilan Race Pack Collection
- Race MotoGP Barcelona: Pecco Bilang Ada 8 Pembalap akan Menghalangi Martin
- Sembilan Inorga Ramaikan Jakarta Sport Festival 2024
- Luar Biasa! Pasangan Baru Thailand Juara Kumamoto Masters 2024
- Martin atau Pecco Juara Dunia MotoGP 2024? Ini Hitungannya
- Hasil UEFA Nations League: Jerman Berpesta Gol ke Gawang Bosnia-Herzegovina