Swasta Pakai Tanah Negara untuk Mal? Ahok: Laporkan

jpnn.com - jpnn.com - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mengajak warga untuk melaporkan pemanfaatan tanah negara untuk pusat perbelanjaan atau mal. Pasalnya, hal itu merupakan bentuk pelanggaran.
"Kalau ada tanah negara dipakai swasta bikin mal itu bisa pidana," kata Ahok -panggilan Basuki- di Balai Kota, Jakarta, Kamis (2/3).
Hal itu disampaikan Ahok menanggapi pernyataan calon Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan yang menyebut ada tanah negara di ibu kota yang kini menjadi mal. Hanya saja, calon gubernur yang berpasangan dengan Sandiaga Uno itu tak mau menyebutkan mal yang menggunakan tanah negara.
Ahok juga mengaku tidak mengetahui mal yang berdiri di atas tanah negara seperti yang disampaikan Anies. "Enggak tahu yang mana dimaksud," ucap mantan Bupati Belitung Timur itu. (gil/jpnn)
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mengajak warga untuk melaporkan pemanfaatan tanah negara untuk pusat perbelanjaan atau mal. Pasalnya,
Redaktur & Reporter : Gilang Sonar
- Ikuti Jejak Anies, Pramono Gratiskan Pajak Rumah dengan NJOP di Bawah Rp 2 Miliar
- Setahun Beroperasi, AEON Mall Deltamas Catat Pertumbuhan Signifikan
- Fajar Alfian Minta Maaf Atas Ucapannya kepada Simpatisan Anies
- Tom Lembong Jalani Sidang Perdana, Istri Hingga Anies Memberikan Dukungan
- PSI: Ahok Seharusnya Jadi Whistle Blower Saat Masih Menjabat Komut
- Bukan Ahok, Pramono Janjikan Operasi Yustisi Akan Lebih Ramah