Swiss Open 2022: Jonatan Christie Ganas, Bule Prancis Babak Belur
jpnn.com, BASEL - Jonatan Christie sukses memesan satu tempat di semifinal Swiss Open 2022.
Pebulu tangkis yang akrab disapa Jojo itu menang atas wakil Prancis, Toma Junior Popov, lewat pertarungan rubber game, 21-18, 16-21, 24-22.
Bertanding di St. Jakobshalle, Basel, Jumat (25/3) malam WIB, Jojo mendapat perlawanan ketat dari Popov.
Jojo yang menempati unggulan keempat, bahkan tertinggal 6-11 di jeda interval.
Selepas rehat, Jojo tak menyerah begitu saja. Tunangan Shania Junianatha itu secara mengejutkan mampu mengambil gim pertama dengan keunggulan 21-18.
Memasuki gim kedua, Jojo kembali bermain di bawah tekanan Popov. Tunggal Prancis itu kembali memimpin 11-7 di jeda interval.
Setelah istirahat, kali ini dewi fortuna belum berpihak kepada Jojo. Pemain kelahiran Jakarta itu gagal menyamai perolehan angka Popov dan menyerah 16-21 di gim kedua.
Laga pun dilanjutkan menuju gim ketiga untuk menentukan pemenang. Pada gim penentuan ini, Jojo tampil lebih lepas dan berbalik menekan Popov.
Jonatan Christie sukses melangkah ke semifinal Swiss Open 2022 seusai menghancurkan jagoan Prancis.
- Awal Manis Jonatan Christie di Denmark Open 2024, Revans Lawan Wakil Negeri Jiran
- Tak Cuma di Sepak Bola, di Bulu Tangkis pun Indonesia Menyoal Wasit
- Ginting Kalah di Babak Pertama Arctic Open 2024, Payah!
- Tersingkir di Semifinal China Open 2024, Jonatan Christie Gagal Penuhi Ekspektasi Fan
- Jadwal Semifinal China Open 2024: 3 Wakil Indonesia Berjuang Demi Tiket Puncak
- Jadwal China Open 2024: Jojo Siap Langsung Tancap Gas