Syah Creative Indonesia Ada di Balik Kesuksesan Hari Bhayangkara ke-77

jpnn.com, JAKARTA - Banyak pihak yang berkontribusi dalam menyukseskan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Bhayangkara Sabtu, 1 Juli 2023.
Acara yang digelar sejak pagi hingga sore hari di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan, Jakarta pun sukses digelar.
Gelaran acara ini sengaja dibuka untuk masyarakat luas sebagai wujud kedekatan Polri dengan maayarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban (Kamtibmas).
Kapolri Jenderal Listyo Sigit mengatakan Polri juga menyediakan stand Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) agar bisa digunakan lapisan masyarakat dalam menjajakan usahanya.
"Kami apresiasi kesiapan tim yang mempersiapkan event ini dengan sebaik-baiknya," ucap Jenderal Sigit, dalam keterangan yang dikutip di Jakarta.
Dalam HUT ke-77 Bhayangkara tahun ini, Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) bertindak langsung sebagai Inspektur Upacara dengan didampingi langsung oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan pejabat petinggi Polri.
Nampak hadir dalam HUT Bhayangkara ke-77, Wakil Presiden RI Ma'ruf Amin, Panglima TNI Laksamana Yudo Margono, Ketua MK Anwar Usman, Ketua MPR Bambang Soesatyo, Ketua Komisi III DPR RI Ahmad Sahroni, dan Kepala PPATK Ivan Yustiavandana.
Selain itu juga hadir jajaran Kabinet Indonesia Maju yakni Mendagri yang juga mantan Kapolri Tito Karnavian, Menkopolhukam Mahfud MD, Menpora Dito Ariotedjo, Mendag Zulkifli Hasan dan para tokoh lainnya.
Banyak pihak yang berkontribusi dalam menyukseskan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Bhayangkara Sabtu, 1 Juli 2023.
- RKUHAP Tak Akan Menjadikan Kepolisian & Kejaksaan Tumpang Tindih Tangani Perkara
- Perkuat Ekonomi Lokal, PLN Indonesia Power UBH Kunjungi UMKM Mawar Merah
- Isu Ijazah Palsu Jokowi Ramai Lagi, UGM Berkomunikasi dengan Polri
- 1.440 UMKM di Sultra Terima KUR Rp182,4 M dari Bank Mandiri
- Bea Cukai Dorong UMKM Perluas Jangkauan Produknya ke Pasar Global Lewat Kegiatan Ini
- Polres Pacitan Didemo Gegara Kasus Polisi Perkosa Tahanan