Syahganda Ingatkan Erick Thohir Soal Kebakaran di Depot Pertamina Plumpang

jpnn.com - JAKARTA - Direktur Sabang Merauke Circle (SMC) Syahganda Nainggolan mengingatkan Menteri BUMN Erick Thohir menjadikan peristiwa kebakaran Depot Pertamina Plumpang, Jakarta Utara sebagai pelajaran berharga.
Pasalnya, bukan kali ini saja terjadi kebakaran di Depot Pertamina Plumpang.
Catatan menunjukkan Depot Pertamina Plumpang pernah terbakar pada 2009 dan 2017.
Karena itu, Erick diingatkan untuk fokus dalam mengurus BUMN, sehingga peristiwa serupa tak kembali berulang.
Menurutnya, Kementerian BUMN harus benar-benar memantau aspek safety secara sungguh-sungguh pada seluruh aset vital nasional, seperti Depot Pertamina Plumpang.
HSE (Health, Safety and Environment) atau K3 harus dievaluasi secara total.
Syahganda menilai pengawasan Erick terhadap BUMN tidak mungkin fokus, jika disibukkan dengan sejumlah pekerjaan lain.
Misalnya, mengurus sepak bola, aktif di organisasi kemasyarakatan, kepanitiaan non-BUMN dan segudang kesibukan lainnya.
Syahganda Nainggolan mengingatkan Erick Thohir soal kebakaran di Depot Pertamina Plumpang, begini.
- Wawali Iswar Apresiasi Gerakan Pangan Murah Serentak se-Jateng Digelar di Kota Semarang
- Erick Thohir Tegaskan Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026 Masih Ada
- Dunia Hari Ini: Kebakaran di Klub Malam Makedonia Utara, 59 Orang Tewas
- Pesan Erick Thohir untuk Garuda Muda di Piala Asia U-17: Tunjukkan Permainan Terbaik
- Sofie Imam, Pria Situbondo yang Jadi Asisten Pelatih Fisik Timnas Indonesia
- Angin Segar dari Erick Thohir, Kementerian BUMN Kaji Pemberian Kompensasi BBM Gratis