Syahrial: Demokrat tak Mau Terjebak dengan Pilihan Poros Koalisi yang Ada

jpnn.com, JAKARTA - Deputi Analisa Data dan Informasi Balitbang DPP Partai Demokrat (PD) Syahrial Nasution menyebut parpolnya tidak akan terjebak dengan pilihan poros politik yang ada.
"Tidak akan terjebak pada pilihan liga koalisi Pilpres 2024 yang tersedia," kata Syahrial melalui keterangan persnya, Selasa (5/7).
Menurut dia, Ketum PD Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY sudah beberapa kali berkeliling demi menggelar silaturahmi politik tingkat tinggi.
Syahrial mengatakan langkah AHY itu berupaya mencari solusi untuk bangsa ke depan. Tidak semata-mata membicarakan porsi kekuasaan.
"Jadi, di luar peta koalisi yang terpublikasi saat ini, Partai Demokrat masih memiliki opsi-opsi yang bisa dihadirkan sebagai solusi untuk bangsa," ungkap dia.
Syahrial kemudian menyebut komunikasi politik AHY dengan Ketum Golkar Airlangga Hartarto setelah bersilaturahmi masih terawat.
Walakin, PD menyadari Golkar bergabung dalam Koalisi Indonesia Bersatu (KIB).
Syahrial, bahkan menyinggung koalisi antara PD dengan Golkar sudah cukup mengantarkan pasangan capres-cawapres berkontestan pada Pilpres 2024.
Menurut Syahrial, Ketum PD Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY sudah beberapa kali berkeliling demi menggelar silaturahmi politik tingkat tinggi.
- Perkuat Diplomasi Kebangsaan RI Hadapi Geo-Ekonomi, Ibas Mendorong Kolaborasi ASEAN Plus
- AS Kritik QRIS-GPN, Marwan Demokrat Minta Pemerintah Berdiri Tegak pada Kedaulatan Digital
- Hari Kartini; Annisa Pohan Mendorong Pemberdayaan Perempuan di Sektor Ekonomi
- Peserta Sespimmen Menghadap Jokowi, Pengamat Singgung Dugaan Keterlibatan Polisi Pada Pilpres 2024
- Demokrat: 5 Pansus Baru Penting untuk Atasi Masalah Krusial Jakarta
- Prabowo Bertemu Megawati, Demokrat Singgung Soal Sikap Patriot