Syahrul: Ini Kemenangan Rakyat
Jumat, 01 Februari 2013 – 05:50 WIB

Syahrul: Ini Kemenangan Rakyat
MAKASSAR - Calon gubernur Sulsel, Syahrul Yasin Limpo mengemukakan, kemenangan yang diraih berdasarkan penetapan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sulsel bukanlah kemenangan Syahrul-Agus. Kemenangan sejati justru milik rakyat Sulsel yang telah melakukan proses demokrasi.
Pilgub Sulsel 2013 ini juga tidak melahirkan calon gubernur yang kalah. Hanya pasangan Syahrul Yasin Limpo-Agus Arifin Nu"mang (Sayang) yang dipilih rakyat Sulsel lebih banyak. Rakyatlah yang menentukan segalanya.
Setelah proses pemilihan dan penetapan oleh KPU, konsentrasi saat ini bukan lagi pada menang atau kalah. Semua harus berkonsentrasi pada apa yang harus dilakukan, agar kehidupan rakyat lebih baik.
Apalagi, semua proses yang berlangsung berdasarkan kesepakatan dan telah diatur dalam undang-undang. "Rakyat dan mata pers ikut mengawasi," tuturnya.
MAKASSAR - Calon gubernur Sulsel, Syahrul Yasin Limpo mengemukakan, kemenangan yang diraih berdasarkan penetapan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sulsel
BERITA TERKAIT
- Pemenuhan Hak Pekerja Sritex Berproses, DPR Belum Perlu Bentuk Pansus
- RUU PSK, Muslim Ayub Nilai LPSK Harus Hadir di Daerah Rawan Seperti Aceh dan Papua
- Rapat di DPR, Imparsial Kecam Pengangkatan Mayor Teddy Jadi Seskab
- Gubernur Sulteng Anwar Hafid Minta OPD Gerak Cepat
- Melchias Mekeng DPR: Pupuk Bersubsidi Harus Dijual Langsung di Desa
- Berkaca dari Kasus PT Sritex, Pemerintah Diminta Perhatikan Industri Padat Karya