Syahrul Yasin Limpo Mengundurkan Diri dari Jabatan Mentan

Syahrul Yasin Limpo Mengundurkan Diri dari Jabatan Mentan
Syahrul Yasin Limpo. Foto: Ricardo/JPNN

"Surat (pengunduran diri) baru kami terima, tentu saja saya akan melaporkan dulu ke Pak Presiden," kata Pratikno.

Syahrul Yasin Limpo juga meminta dijadwalkan menghadap langsung kepada Presiden Joko Widodo pada Jumat (6/10) untuk menyampaikan pengunduran dirinya sebagai menteri pertanian.

"Beliau (Syahrul Yasin Limpo) minta waktu rencananya besok (Jumat) akan menghadap Pak Presiden, memohon waktu kepada Pak Presiden menghadap besok," kata Pratikno.

Syahrul Yasin Limpo datang menemui Pratikno dengan didampingi Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis, pukul 17.20 WIB. 

Pratikno juga tak mengelak soal kemungkinan reshuffle kabinet sebagai konsekuensi dari mundurnya Syahrul Yasin Limpo sebagai menteri.

"Ya, konsekuensinya gitu (perombakan kabinet), gitu, ya," ujar Pratikno. (antara/jpnn)

Jangan Lewatkan Video Terbaru:

Syahrul Yasin Limpo sedang berurusan dengan KPK terkait dugaan korupsi di Kementan. Dia sudah mengirim surat pengunduran diri.


Redaktur & Reporter : Mufthia Ridwan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News