Syamsul Rizal: Penyelesaian PLBN Jagoi Babang Sudah Lama Dinantikan Masyarakat

jpnn.com, BENGKAYANG - Wakil Bupati Bengkayang, Kalimantan Barat (Kalbar) Syamsul Rizal mengatakan pembangunan Pos Lintas Batas Negara (PLBN) Jagoi Babang ditargetkan rampung pada Juli 2022.
Penyelesaian pembangunan PLBN Jagoi Babang yang berada di perbatasan Indonesia - Malaysia, di Kabupaten Bengkayang, itu sudah lama dinantikan oleh masyarakat.
“Pemerintah Kabupaten Bengkayang melakukan monitoring dan terus mendukung penyelesaian pembangunan PLBN Jagoi Babang," kata Syamsul Rizal di Bengkayang, Jumat (25/2).
Dia menegaskan bahwa penyelesaian pembangunan PLBN Jagoi Babang itu sudah lama dinantikan masyarakat Bengkayang.
Oleh karena itu, kata dia, Pemkab Bengkayang beserta seluruh masyarakat sangat mendukung pemerintah pusat dalam merealisasikan target penyelesaian pembangunan PLBN Jagoi Babang tersebut.
“Kami selalu mendukung agar pengerjaan PLBN (Jagoi Babang) dapat berjalan dengan baik dan sesuai yang ditargetkan pemerintah pusat," ucap Rizal.
Lebih lanjut dia menuturkan pembangunan PLBN Jagoi Babang yang sudah berjalan 53 persen tersebut.
Meliputi total keseluruhan pembangunan, baik dari sisi bangunan penunjang dan pembangunan utama.
Wakil Bupati Bengkayang Syamsul Rizal mengatakan proses pembangunan PLBN Jagoi Babang ditargetkan rampung Juli 2022. Penyelesaian PLBN Jagoi Babang di wilayah perbatasan Indonesia - Malaysia di Bengkayang, Kalbar, itu sudah lama dinantikan masyarakat.
- Hadiri Rakor APEKSI, Wali Kota Jaya Negara Bahas Strategi Pembangunan Perkotaan
- Pembangunan Jateng Andalkan Investasi, Gubernur Ahmad Luthfi: Tingkatkan Pelayanan
- Indonesia Hadir di Sidang CPD Ke-58 di New York, Dukung Pembangunan Berkelanjutan
- Waka MPR Dukung Keterlibatan Aktif Penyandang Disabilitas dalam Pembangunan Ditingkatkan
- Rakor dengan Kementerian PU, Wamendagri Kawal Percepatan Pembangunan 4 DOB Papua
- Wamendagri Ribka Tegaskan Akan Kawal Percepatan Pembangunan DOB Papua