Syarat Rekening Demokrat Belum Beres
Senin, 08 Oktober 2012 – 22:05 WIB
JAKARTA - Partai Demokrat juga dinyatakan belum lolos verifikasi sebagai partai peserta pemilu oleh KPU RI. Wakil Direktur Eksekutif DPP Demokrat, Fadjar Sampurna mengatakan bahwa 90 persen dokumen persyaratan verifikasi telah dilengkapi partainya. Menurut Fadjar, persyaratan yang masih kurang sifatnya tidak substansial. Tetapi ia memastikan bahwa partainya akan memperbaiki dokumen persyaratan verifikasi sesuai waktu yang ditetapkan oleh KPU RI.
Fadjar mengatakan, Partai Demokrat telah menyelesaikan hampir keseluruhan dokumen yang telah diminta KPU. Tetapi keterlibatan 30 persen keterwakilan perempuan belum berhasil dilengkapi.
"Yang penting sudah kami kumpulkan itu sudah 90 persen. Keterlibatan perempuan kami sudah berupaya tapi belum semua," kata Fadjar kepada wartawan di gedung KPU RI, Jalan Imam Bonjol, Jakarta Pusat, Senin (8/10).
Baca Juga:
JAKARTA - Partai Demokrat juga dinyatakan belum lolos verifikasi sebagai partai peserta pemilu oleh KPU RI. Wakil Direktur Eksekutif DPP Demokrat,
BERITA TERKAIT
- TPS di Kota Cilegon Ambruk, Satu Orang jadi Korban
- Momen Andika Bersama Istri Nyoblos di TPS Hendi: Siap Menang & Kalah
- Ditertawakan Rano Karno, Ridwan Kamil Ungkap Alasan Nyoblos di Bandung
- Jubir: Pram-Doel Meraih 55 Persen, Ini Kemenangan Warga Jakarta
- Di TPS Megawati dan Keluarga Mencoblos, Pram-Doel Menang Telak, RIDO Tersungkur
- Maju di Pilkada 2024, Istri Mendes PDT Optimistis Menang Telak di Pilbup Serang