Syarief Hasan Dorong Kalangan Anak Muda Memimpin Indonesia 2024, Siapa yang Layak?
jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua MPR Sjarifuddin Hasan mengemukakan perlunya memberi kesempatan dan dukungan kepada generasi muda, jika ingin melihat Indonesia maju.
"Kalau ingin membangun, serahkan kepada anak muda,” kata Syarief Hasan yang akrab disapa dalam Diskusi Empat Pilar MPR bertema “Menanamkan Karakter Kepahlawanan pada Generasi Muda” di Media Center MPR/DPR/DPD, Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (1/11).
Syarief Hasan mencontohkan proses regenerasi kepemimpinan di Partai Demokrat.
Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) adalah ketua umum parpol termuda.
“Jadi, yang paling penting kita berikan kesempatan kepada anak muda untuk membuktikan kemampuan mereka,” kata politisi Partai Demokrat ini.
Dia menyebutkan kepemimpinan anak muda di Indonesia masih sangat kecil, yaitu kurang dari 1 persen dari jumlah penduduk yang mencapai 270 juta jiwa.
Untuk itu, Syarief Hasan mengharapkan pemimpin Indonesia pada 2024 dari kalangan anak muda.
“Kita punya banyak calon dari kalangan muda, seperti AHY, Anies Baswedan, Sandiaga Uno, Muhaimin, dan banyak lagi. Kita beri kesempatan kepada anak muda. Jangan dibatasi. Apalagi kalau presidential threshold-nya 0 persen, itu lebih bagus lagi,” sebutnya.
Menurutnya, generasi muda harus diberi kesempatan untuk memimpin. Sebab, kepemimpinan generasi muda sudah terbukti pada saat Sumpah Pemuda.
Wakil Ketua MPR Syarief Hasan berharap pemimpin Indonesia pada 2024 dari kalangan anak muda.
- Analisis Qodari Soal Pilkada Jakarta 2024, Soroti Sikap Anies Dukung Pram - Rano
- Pemuda Muhamadiyah Harus Siap Hadapi Tantangan Politik Menuju Indonesia Emas 2045
- Sandiaga Uno Minta RSI Menangkan Ridwan Kamil-Suswono di Jakarta
- Judi Online Rusak Generasi Muda, Menpora Dito Nyatakan Perang
- Sikap Anies Belum Tentu Bikin Anak Abah Mendukung Pramono Anung
- Tri Adhianto-Abdul Harris Bobihoe Elektabilitasnya Moncer di Kalangan Anak Muda