Syarief Tunggu Survei Positif tentang Kinerja SBY
Senin, 03 Juni 2013 – 23:02 WIB

Syarief Tunggu Survei Positif tentang Kinerja SBY
JAKARTA - Ketua Harian Partai Demokrat, Syarief Hasan menilai kinerja pemerintahan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) tak bisa hanya dinilai oleh satu lembaga survei saja. Karenanya Syarief yang juga menteri di Kabinet Indonesia Bersatu (KIB) II itu mengaku menunggu survei lain tentang kinerja SBY.
"Saya pikir, saya perlu beberapa data. Jangan hanya satu data. Hal itu supaya akurat sebagai data pembanding," kata Syarief di DPR, Jakarta, Senin (3/6).
Baca Juga:
Hal itu disampaikan Syarief menanggapi hasil survei Lembaga Survei Nasional (LSN) yang menempatkan kinerja pemerintahan SBY pada periode kedua cenderung mandek karena tidak ada perubahan signifikan yang dirasakan masyarakat. Hasil itu didapatkan berdasarkan survei yang dilakukan LSN di 33 provinsi pada tanggal 1-10 Mei 2013.
Dengan jumlah sampel 1230 responden dan margin of error 2,8 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen, mayoritas responden LSN menilai kondisi Indonesia tidak mengalami perubahan signifikan jika dibandingkan periode 5 tahun sebelumnya. Bahkan, sebanyak 30,2 persen responedn menilai kondisi negara Indonesia semakin memburuk. Hanya 18,5 persen respondensaja yang menilai kondisi negara semakin membaik.
JAKARTA - Ketua Harian Partai Demokrat, Syarief Hasan menilai kinerja pemerintahan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) tak bisa hanya dinilai
BERITA TERKAIT
- Astaga! Banyak Nama Terungkap dalam Sidang Dugaan Korupsi Mbak Ita
- Gaji sebagai Honorer Langsung Dihentikan, tetapi Bikin Senang
- Kasus Viral Ini Harus jadi Pelajaran Seluruh PPPK, Jangan Main-main
- Sidang Dakwaan Mbak Ita, Jaksa KPK Soroti Peran Suaminya sebagai Perantara
- Penyebab Utama Kartu Tes PPPK Tahap 2 Belum Bisa Dicetak, Jangan Panik ya
- Jaksa KPK Tuding Mbak Ita Potong Hak ASN Pemkot Semarang