Syarif Fasha Bakal Pecat Pegawai yang Terbukti Terlibat Kecurangan Seleksi PPPK
jpnn.com - JAMBI - Wali Kota Jambi Syarif Fasha mengingatkan pejabat di lingkungan Pemkot Jambi agar tidak melakukan kecurangan pada seleksi penerimaan PPPK 2023.
Syarif Fasha memastikan akan menindak tegas apabila ada pejabat di lingkungan Pemkot Jambi yang terbukti terlibat kecurangan seleksi PPPK.
"Apabila ada yang melaporkan dan dilengkapi bukti ada pejabat yang terlibat kecurangan pada seleksi PPPK, maka Pemkot Jambi akan memberhentikan pejabat dan pegawai tersebut dengan tidak hormat," kata Syarif Fasha di Jambi, Selasa (29/8).
Fasha mengingatkan bahwa tidak ada seorangpun pejabat dan panitia seleksi yang diperbolehkan menawarkan, memberikan iming-iming dan menjanjikan kelulusan bagi peserta seleksi PPPK.
Bagi pejabat yang menjanjikan atau menerima sesuatu dari calon peserta seleksi PPPK dan pesertanya juga memberikan suap, maka keduanya akan mendapatkan sanksi. "Bagi peserta seleksi yang ketahuan melakukan penyuapan agar lolos akan didiskualifikasi," ungkap Fasha.
Dia mengatakan selama ini proses seleksi PPPK maupun CPNS di Kota Jambi berjalan lancar dan tidak ditemukan kecurangan. Pada seleksi PPPK 2023, Pemkot Jambi mendapat 2.928 formasi, di antaranya, tenaga kependidikan (guru) dan tenaga teknis.
Fasha menambahkan proses seleksi kompetensi peserta PPPK melalui computer assisted test (CAT) juga menjadi upaya pemerintah mengantisipasi kecurangan.
Fasha menegaskan bahwa seleksi CAT juga tidak bisa dimanipulasi.
Syarif Fasha memastikan akan menindak tegas apabila ada pejabat di lingkungan Pemkot Jambi yang terbukti terlibat kecurangan seleksi PPPK.
- 5 Berita Terpopuler: Siap-Siap Perubahan Penempatan Guru PPPK, Ada yang Menolak, Ternyata
- Guru Supriyani Tetap Ikut Tes PPPK Meski dapat Afirmasi
- Khusus Calon PPPK, Ini Info Terkini dari Bu Ani
- Kabar Terbaru Rencana Perubahan Aturan Penempatan Guru PPPK, Siap-siap ya
- 5 Berita Terpopuler: Honorer Non-Database BKN Harus Cermat, Ada Usulan Baru soal PPPK 2024, Bisa Bikin Senang
- Penempatan Guru PPPK ke Sekolah Swasta Hampir Pasti, Mendikdasmen Abdul Mu'ti Semringah