Syekh Ali Jaber Wafat, Fadli Zon: Beliau Orang yang Sangat Baik
jpnn.com, JAKARTA - Anggota DPR Fadli Zon mendoakan almarhum pendakwah Syekh Ali Jaber, yang wafat di Rumah Sakit Yarsi, Cempaka Putih, Jakarta Pusat, Kamis (14/1), pukul 8.30.
Menurut Fadli, Syekh Ali Jaber adalah orang yang sangat baik.
"Innalillahi wainna ilaihi raajiun. Semoga Allahyarham Syekh Ali Jaber diberi tempat terbaik di sisi Allah SWT. Beliau orang yang sangat baik," tulis Fadli di akun @fadlizon di Twitter, Kamis (14/1). Ejaan kutipan diedit sesuai EYD.
Politikus Partai Gerindra itu mengungkap sejumlah kenangan selama persahabatannya dengan Syekh Ali Jaber.
Bahkan, ujar dia, Syekh Ali Jaber sempar mampir ke Fadli Zon Library, di Jalan Danau Limboto, Bendungan Hilir, Tanah Abang, Jakarta Pusat, akhir November 2020 sekitar pukul 16.00.
Menurut Fadli Zon, saat itu Syekh Ali Jaber bercerita tentang sejarah, termasuk apa yang terjadi terkait peristiwa penusukan yang dialaminya saat berdakwah di Lampung, Minggu 13 September 2020 lalu. Termasuk bercerita soal cita-cita dakwahnya ke depan.
Fadli Zon mengatakan ia sempat pula janjian untuk bersilaturahmi lagi dengan Syekh Ali Jaber. Seharusnya, Fadli berujar, pertemuanya dengan Syekh Ali Jaber dilakukan akhir Desember 2020.
"Namun, Allah punya kehendak lain," kata Fadli.
Fadli Zon sempat berencana bersilaturahmi dengan Syekh Ali Jaber akhir Desember 2020 tetapi Allah punya kehendak lain.
- Menbud Fadli Zon Sampaikan Pesan Kebangsaan, Logo Kementerian Kebudayaan Diluncurkan
- Menbud Fadli Zon Dorong Pencak Silat Menjejak Panggung Pendidikan dan Mendunia
- Wacana Hari Komedi Nasional, Begini Respons Fadli Zon
- Menbud Fadli Zon Dorong Kolaborasi Agar Budaya Indonesia Mendunia
- Usung Repatriasi Artefak Budaya, Fadli Zon Mau Pulangkan Prasasti Pucangan dari India
- Berbicara di Forum Dunia, Menteri Fadli Zon Promosikan Indonesia sebagai Superpower Budaya