SYL Sebut Ada Teknologi Bercocok Tanam Tanpa Tanah, Tetapi...

jpnn.com, BOGOR - Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (Mentan SYL) bersama dengan Menteri Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Menkop UKM) dan IPB menyatakan akan mencoba sebuah teknologi baru untuk pertanian.
Menurutnya, teknologi ini akan memungkinkan bercocok tanam tidak harus menggunakan tanah.
"Tetapi di atas air, danau," ujar SYL pada kunjungan tersebut yang dirangkaikan dengan Fun Gowes dan Panen Melon di Kampus IPB, Bogor, Minggu (30/5).
Menurut SYL teknologi itu masih dalam tahap uji coba.
Syahrul menyebutkan pengembangan dilakukan bersama berbagai pihak dari kementerian lain serta perguruan tinggim khususnya IPB.
"Hasilnya hari ini kami lihat, tanaman kangkung rasanya lebih renyah," kata SYL.
Syahrul menilai perguruan tinggi memiliki peran strategis dalam mendukung upaya pemerintah meningkatkan produksi pangan nasional.
Perguruan tinggi juga berkontribusi memacu pertumbuhan ekonomi dan membuat pertanian semakin diminati generasi milenial.
Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (Mentan SYL) bersama dengan Menteri Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Menkop UKM) dan IPB menyatakan akan mencoba sebuah teknologi baru.
- Setiawan Ichlas Disambut Hangat saat Mudik ke Palembang, Lihat Ada Pak Gubernur
- Kementan Gelar Forum Komunikasi Publik Standar Pelayanan RIPH
- Kementan Gelar Forum Komunikasi Publik Penerbitan Standar Pelayanan Produk PSAT
- Mentan: Pengamat Rugikan Negara Rp5 Miliar Bukan Sosok Asing, Guru Besar
- Mentan Amran Bangun Kerja Sama dengan Yordania, Ketua GAN Yakin Sektor Pertanian RI Bakal Maju
- Wujudkan Satu Data Pertanian di Kabupaten Sukabumi, Kementan dan BPS Bersinergi