Syukurlah.. Bandara Lombok Sudah Ada yang Beroperasi
jpnn.com - JAKARTA - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) hari ini, Kamis (12/11) akhirnya membuka kembali pengoperasian Bandara Internasional Lombok (Lombok Praya). Sebelumnya, bandara itu lumpuh selama seminggu.
Hal tersebut sesuai dengan peringatan atau Notice to Airmen (Notam) yang dikeluarkan oleh Kemenhub nomor B2790/15.
"Bandara Internasional Lombok (Lombok Praya) pukul 07.00 WIB hari ini dinyatakan normal beroperasi," kata Kapuskom Kemenhub JA Barata di Jakarta.
Di sisi lain, Bandara Selaparang Lombok penutupannya masih diperpanjang sampai dengan Jumat (13/11) besok pukul 08.00 WIB sesuai Notam nomor C3577/15.
Peringatan tersebut dikeluarkan menyusul meletusnya Gunung Barujari, anak Gunung Rinjani pada Selasa (3/11) lalu. Letusan itu menimbulkan debu vulkanik yang membahayakan penerbangan. (chi/jpnn)
JAKARTA - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) hari ini, Kamis (12/11) akhirnya membuka kembali pengoperasian Bandara Internasional Lombok (Lombok
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gaet Generasi Muda di Sektor Pertanian, SGN Bentuk Inkubator Agripreneur Tebu
- Pengin Tahu Asal Bright Gas yang Kalian Beli? Yuk, Scan Barcodenya
- Pertamina Dorong Kolaborasi Nasional dan Global Turunkan Emisi Metana di Indonesia
- Pertamina Paparkan Keunggulan Desa Energi Berdikari di COP 29 Azerbaijan
- Pemerintah Terus Mendorong KUR yang Hampir 10 Tahun Berjalan untuk Usaha Produktif
- Program Disabilitas Tanpa Batas Bikin PNM Berjaya di BBMA 2024