Tabrak Pohon dan Tiang di Tebet, Mobil Honda BRV ini Ringsek, Lihat tuh!
Kecelakaan Lalu Lintas (Lakalantas) tunggal kembali terjadi di Jalan Prof Dr Soepomo, Tebet Barat, Jakarta Selatan, tepatnya depan Bank Permata pada Rabu (26/5) dini hari.
Insiden itu terjadi sekitar pukul 02.00 WIB.
Kasi Laka Ditlantas Polda Metro Jaya AKP Robby Hefados membeberkan kronologis kejadian.
Kecelakaan itu bermula saat mobil Honda BRV yang dikemudikan AS melaju dari arah Utara menuju Selatan di Jalan Prof Dr. Soetomo.
Setibanya, di depan Indomaret Tebet, Minibus Honda BRF yang melaju dengan kecepatan tinggi itu hilang kendali.
"Menabrak pohon dan tiang listrik," kata Robby dalam keterangan tertulisnya, Rabu (26/5).
Lakalantas itu pun mengakibatkan kendaraan mengalami rinsek parah di bagian depan mobil.
"Kendaraan Minibus Honda BRV mengalami kerusakan," kata Robby. (cr3/jpnn)
Kecelakaan Lalu Lintas (Lakalantas) tunggal kembali terjadi di Jalan Prof Dr Soepomo, Tebet Barat, Jakarta Selatan
- Bridgestone Bagikan Tip Merawat Ban Mobil Sebelum Berangkat Liburan Akhir Tahun
- Mobil Agya Tabrak Suroboyo Bus di Jalan Setail, 2 Orang Luka
- Garasi Agan Indonesia Hadirkan Auto Detailing Profesional untuk Mobil dan Motor
- Mobil Sukarelawan Andika-Hendi Tabrak Pohon di Semarang, 2 Orang Masuk RS
- AISI Soroti Tantangan Penetrasi Kendaraan Listrik di Indonesia
- Pajero Seruduk PKL di Kosambi Bandung, Begini Kronologi Kejadian