Tabrak Truk dari Belakang, Rohadi Alami Patah Tulang Hampir di Sekujur Tubuh

jpnn.com, JAKARTA - Seorang pengendara sepeda motor bernama Rohadi Oloan Tampubolon mengalami patah tulang hampir di sekujur tubuhnya akibat kecelakaan lalu lintas di Jalan Raya Babelan, Babelan, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (31/10) pagi.
Kasat Lantas Polres Metro Bekasi AKBP Ojo Ruslani mengatakan, kecelakaan tersebut terjadi pukul 05.30 WIB.
Kejadian bermula saat korban melaju kencang dengan sepeda motornya di Jalan Raya Babelan.
Saat tiba di depan Gerbang Perumahan Taman Kebalen, korban yang kurang konsentrasi menabrak bagian belakang truk trailer di depannya.
"Diduga korban menabrak mobil trailer bagian belakang yang tidak diketahui identitasnya. Sehingga mengakibatkan korban jatuh di TKP (tempat kejadian perkara)," kata Ojo dalam keterangannya, Sabtu.
Akibat kecelakaan itu, korban langsung dibawa warga dan polisi ke RSUD Bekasi guna jalani perawatan.
Korban diketahui alami luka berat, yakni hampir sekujur tubuhnya patah tulang.
BACA JUGA: Berita Duka, Sri Astuti Meninggal Dunia di Rumah, TNI dan Polisi Sampai Turun ke Lokasi
Seorang pengendara sepeda motor alami patah tulang hampir di sekujur tubuh akibat menabrak truk di Jalan Raya Babelan, Kabupatem Bekasi
- Hadirkan Poliklinik Women & Children, RS Mitra Keluarga Bekasi Janjikan Layanan Komprehensif
- Kecelakaan di Jembatan Sungai Segati Renggut 14 Nyawa, 1 Korban Belum Ditemukan
- Ternyata Ada Oknum BPN Terlibat Pagar Laut, Oalah
- Kecelakaan Lalu Lintas Marak, Ning Lia: Berikan Sanksi Kepada Perusahaan Nakal
- Ternyata Ini Motif Pembunuhan Mbak Sri Pegawai Bank Keliling di Bekasi
- Kronologi Penemuan Mayat Mbak Sri yang Dibunuh Nasabah saat Menagih Utang