Tabrakan di Belanda, Sergio Aguero Bisa Absen Lawan Chelsea

jpnn.com, MANCHESTER - Bomber maut Manchester City, Sergio Aguero tabrakan di Belanda, Kamis (28/9).
Di laman resmi klub, City mengklaim masih akan memastikan kondisi Aguero. Penyerang asal Argentina itu berada di Belanda dalam masa liburan pendek.
"Dia akan kembali ke Manchester dan statusnya akan diperiksa jelang pertandingan Premier League melawan Chelsea (Sabtu, 30/9 malam WIB)," bunyi pernyataan resmi City.
Sergio Aguero. Foto: from bbc
Pihak klub yang kini memimpin klasemen Premier League itu tak menyebutkan kondisi terkini dari Aguero. Namun, sejumlah media seperti The Telegraph melansir Aguero menderita patah tulang rusuk.
Pemain berusia 29 tahun itu disebut kecelakaan dengan mobil di Amsterdam. Pria yang merupakan pasangan dari anak Diego Maradona ini diprediksi bisa absen dua bulan. (adk/jpnn)
Manchester City akan memastikan kondisi Aguero.
Redaktur & Reporter : Adek
- Kevin De Bruyne Berpisah dengan Manchester City di Akhir Musim Ini
- Pengabdian 10 Tahun Kevin de Bruyne di Manchester City Berakhir
- Cedera Pergelangan Kaki, Erling Haaland Bakal Absen Memperkuat Manchester City
- Liga Inggris: Manchester City Takluk 0-1 dari Nottingham Forest
- Nottingham Forest vs Man City, Pep Guardiola Sanjung Penampilan The Tricky Trees Musim Ini
- Rodri Kembali Berlatih Pascacedera Lutut Parah