Tabrakan saat Asmara Subuh, Bola Mata Pemuda Ini Keluar
jpnn.com, DELISERDANG - Kecelakaan lalu lintas mengerikan terjadi di kawasan Jalan Orde Baru kawasan Medan Binjai Km 12,5 tak jauh dari pintu tol Semayang, Minggu (10/6) sekitar pukul 07.40 wib.
Akibatnya, pemuda bernama Akbar Syaputra, 16, warga Payabakung, Kecamatan Hamparan Perak, Deliserdang harus kehilangan sebelah bola matanya setelah sepeda motor yang dikendarainya menabrak bodi belakang sebuah truk.
Peristiwa yang nyaris merenggut nyawanya itu terjadi saat Akbar membonceng seorang wanita yang disebut-sebut sebagai pacarnya untuk berbaur bersama remaja lainnya dalam asmara subuh yang seolah sudah menjadi tradisi di tanah air setiap Bulan Ramadan.
Namun bukannya berkendara secara normal. Walau tak menggunakan alat pengaman dan bukan seorang profesional, dia bersama rekan-rekannya nekat melakukan atraksi ekstrem di seputaran Simpang Jalan Orde Baru, tak jauh dari pintu tol Sei Semayang.
Naas, aksi akrobatik ala pasangan muda mudi itu tak berjalan mulus. Akbar yang sedang melakukan aksi standing (mengangkat ban depan motornya) pamer kepiawaiannya berkendara didepan orang banyak itu tiba-tiba kehilangan keseimbangan.
Saat bersamaan, tiba-tiba satu unit truk Toyota Dyna bernopol BK 8460 BA, bermuatan pasir yang dikemudikan Irwansyah, 59, warga Dusun II Timur, Jl Tani Asli, Desa Tj Gusta, Kecamatan Sunggal, Deliserdang, muncul dan melintas persis di depan mereka.
Akbar yang masih fokus berkonsentrasi menyeimbangkan sepeda motornya itu justru tak melihat truk yang ada di hadapannya. Kecelakaan pun tak terhindarkan.
“Udah ugal-ugalan dan ngangkat-ngangkat, dia hilang keseimbangan bang, terus menabrak bagian belakang truk,” jelas Tari seorang wanita yang melihat kejadian di lokasi kejadian.
Kecelakaan lalu lintas mengerikan terjadi di kawasan Jalan Orde Baru kawasan Medan Binjai Km 12,5 tak jauh dari pintu tol Semayang, Minggu (10/6) pagi.
- Toyota HiAce Hantam Truk Hino di Tol Pekanbaru-Dumai, 5 Orang Luka-Luka
- Polisi Segera Periksa Sopir Truk yang Tabrak Belasan Kendaraan di Tol Cipularang
- Begini Kesaksian Korban Selamat Kecelakaan Maut Mobil Kru TVOne di Tol Pemalang-Semarang
- Innalillahi, Kru TV One Mengalami Kecelakaan di Tol Pemalang
- Jasa Raharja & BPJS Ketenagakerjaan Berkolaborasi Tingkatkan Manfaat JKN
- Kompol Donnie: 5 Kendaraan Terlibat Kecelakaan Beruntun di Cilincing