Tabung Gas Elpiji Ilegal Beredar di Pekanbaru
Minggu, 01 Agustus 2010 – 10:52 WIB
PEKANBARU- Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Pekanbaru terus melakukan razia tabung gas 3 kilo serta asesorisnya. Dari razia tim Disperindag menemukan banyak tabung gas elpiji 3 kilogram illegal.
‘’Selain ada beberapa tabung gas elpiji yang bocor dan tidak layak pakai, kita juga menemukan sejumlah tabung gas 3 kilo yang illegal, tabung gas 3 kilogram yang ilegal itu terdapat cap Bekasi,’’ terang Kepala Seksi Pengembangan dan Pembinaan Perindustrian Disperindag Kota Pekanbaru, Hasan Basri SH kepada Riau Pos .
Baca Juga:
Karenanya lajut Hasan, masyarakat yang menggunakan gas elpiji 3 kilogram pada saat isi ulang harus langsung di tempat-tempat agen resmi dari Pertamina. Sehingga hal ini katanya, bisa mengurangi kerugian pada konsumen gas elpiji 3 kilogram.
‘’Sebaiknya konsumen beli tabung gas di agen resmi, banyak tabung gas dari luar yang beredar di Pekanbaru, inikan bisa membahayakan keselamatan konsumen sendiri. Karena kita khawatirkan tabung gas dari luar itu rendah kualitasnya, dan mungkin tabung yang telah rusak, setelah diperbaiki di distribusikan di Pekanbaru,’’ ungkapnya.
PEKANBARU- Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Pekanbaru terus melakukan razia tabung gas 3 kilo serta asesorisnya. Dari razia
BERITA TERKAIT
- 4 Orang Ditangkap Gegara Jual Pupuk Berbsubsidi di Atas HET
- Pengakuan Pihak Sekolah & Tetangga Korban Penembakan Bripka R: Kaget Korban Disebut Kreak
- Polisi Gelar Prarekonstruksi Penembakan Siswa SMKN 4 Semarang, Kok Tidak di Depan Paramount Village?
- Tegas, Bea Cukai Tindak Puluhan Ribu Ekor Benih Bening Lobster di Lampung Selatan
- Bripka R Penembak Siswa SMKN 4 Semarang Disebut Pakai Narkoba, Kombes Irwan Bilang Begini
- Gudang Miras Ilegal Diduga Milik Petinggi Partai Digerebek, Polres Tangsel: Proses Hukum Terus Berjalan