Tadi, Pejabat Ini Ditegur Ahok

jpnn.com - JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama menegur Kepala Biro Umum DKI Agustino Darmawan, gara-gara listrik di stand makanan Plaza Blok B, Balai Kota, tidak menyala.
Saat itu, Gubernur sedang melihat-lihat lokasi Wisata Balai Kota DKI Jakarta. Nah, salah seorang pedagang langsung melaporkan mengenai listrik mati kepada Ahok.
"Listriknya mati pak," kata pedagang tersebut kepada Ahok di Balai Kota, Jakarta, Sabtu (12/9).
Ahok langsung menanyakan hal itu kepada Agustino yang mendampinginya. "Ini kenapa listriknya mati?
Emang enggak ada genset? Nyalain gensetnya!" titahnya.
"Siap pak," ucap Agustino.
Ahok kemudian mengingatkan pedagang, bila listrik mati segera lapor kepada bagian Biro Umum. "Kalau listriknya mati lagi, omelin aja. Orangnya ini," ungkap Ahok sambil menunjuk Agustino.
Setelah itu Ahok mengunjungi lokasi Wisata Balai Kota di Gedung Blok G DKI. Tidak lama kemudian, listrik kembali hidup di stand makanan. (gil/jpnn)
JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama menegur Kepala Biro Umum DKI Agustino Darmawan, gara-gara listrik di stand makanan Plaza
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Mantan Bupati Lampung Timur Jadi Tersangka Korupsi, Langsung Ditahan
- Di Daerah Ini Jadwal Tes PPPK Tahap 2 Bulan Depan
- Ikhtiar Musrenbang Kota Pematangsiantar 2025 Meningkatkan Mutu Pendidikan Daerah
- Geger Temuan Ulat di Menu Makan Bergizi Gratis SMPN 1 Semarang, Begini Ceritanya
- Kepala BPJPH Apresiasi Dapur MBG dari Era Mas Pulo Gebang
- Satu Korban Perahu Getek Terbalik di Sungai Musi Ditemukan, 1 Lagi Masih Dicari