Tagihan Listrik Naik, Mardani PKS: Itu adalah Kejahatan
jpnn.com, JAKARTA - Sejumlah warga di beberapa daerah mengeluhkan kenaikan tagihan listrik.
Anggota DPR Fraksi PKS Mardani Ali Sera pun mengungkit bahwa pemerintah sudah berjanji tidak ada kenaikan tarif.
Karena itu, ujar Mardani, bila ada keluhan mestinya ada jawaban.
“Semua hendaknya menyayangi rakyat yang sedang susah. Jangan ada tindakan pemerintah yang melukai hati rakyat. Menaikkan tarif (tagihan, red) saat rakyat susah itu adalah sebuah kejahatan,” kata Mardani saat dihubungi JPNN.com, Senin (8/6).
Legislator Dapil II DKI Jakarta (Jakarta Pusat, Jakarta Selatan, dan Luar Negeri), itu menambahkan pemerintah termasuk PLN perlu bicara atas keluhan warga tersebut.
“Jika keluhannya massal maka ada sesuatu. Para akademisi dan peneliti bisa turut membantu menjelaskan fenomena ini hingga ada second opinion,” ungkap Mardani.
Dia juga menyarankan PLN membuka data ke publik, dan membiarkan tim independen menilai.
Sebab, ada dua pendapat berbeda terkait tagihan.
Mardani juga meminta akademisi dan peneliti membantu menjelaskan soal fenomena tagihan listrik ini sehingga muncul second opinion.
- Fisip UPNVJ Bahas Masa Depan Jakarta setelah Ibu Kota Pindah
- Alhamdulillah, Warga Cikaret Kini Miliki Trafo PLN, Aliran Listrik Makin Stabil
- Kemitraan BYD dan PLN Dorong Penguatan Ekosistem Kendaraan Listrik di Indonesia
- Kantor PKS Didemo Massa, Minta Kadernya Disanksi
- Datangi Markas PKS, Demonstran Menuntut Suswono Dipecat dari Partai
- Demo di Depan DPD PKS, Ikatan Santri Jakarta Minta Suswono Diadili